Mempertimbangkan biaya kuliah di University of Melbourne adalah hal penting yang wajib dilakukan. University of Melbourne, yang terletak di jantung kota Melbourne, adalah salah satu universitas paling bergengsi dan berpengaruh di Australia. Dikenal dengan reputasi akademisnya yang unggul dan kontribusinya terhadap penelitian global, University of Melbourne menawarkan pengalaman belajar yang luar biasa bagi pelajar dari seluruh dunia.
Dengan berbagai program studi yang unggul, termasuk jurusan hukum, fasilitas kelas dunia, dan lingkungan yang mendukung, universitas ini menjadi destinasi ideal bagi mereka yang ingin mengejar pendidikan tinggi berkualitas di kota yang dinamis dan multikultural. Kuliah di University of Melbourne memberikan kesempatan untuk mengembangkan keterampilan akademis dan profesional di bawah bimbingan para ahli di bidangnya, sambil menikmati kehidupan di salah satu kota paling layak huni di dunia.
Topik Pembahasan
Seputar University of Melbourne Australia

University of Melbourne terletak di pusat kota Melbourne, Australia, yang dikenal sebagai salah satu kota terbesar dan paling kosmopolitan di negara ini. Kampus utama universitas ini berada di Parkville, hanya beberapa kilometer dari pusat bisnis Melbourne. Lokasi strategis ini menawarkan akses mudah ke berbagai fasilitas kota, termasuk restoran, galeri seni, dan tempat hiburan, serta transportasi umum yang efisien.
Didirikan pada tahun 1853, University of Melbourne adalah salah satu universitas tertua di Australia. Sejak awal berdirinya, universitas ini telah berkomitmen untuk menyediakan pendidikan berkualitas tinggi dan mendukung penelitian yang inovatif. Selama lebih dari satu abad, University of Melbourne telah berkembang menjadi pusat akademis dan penelitian terkemuka, memainkan peran penting dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta kebijakan publik di Australia dan dunia.
Pada tahun 2024, University of Melbourne mempertahankan posisinya sebagai salah satu universitas terbaik di dunia. Berdasarkan QS World University Rankings 2024, universitas ini berada di peringkat 13 dunia. Selain itu, dalam Times Higher Education World University Rankings 2024, University of Melbourne berada di peringkat 37 global.
University of Melbourne terus menunjukkan keunggulan dalam pendidikan dan penelitian, menjadikannya pilihan utama bagi pelajar internasional yang ingin mendapatkan pengalaman akademis yang mendalam dan terdepan di lingkungan yang penuh inspirasi dan inovasi.
Baca Juga: Lulusan Terbaik dari University of Melbourne
Biaya Kuliah di University of Melbourne Australia
University of Melbourne adalah salah satu universitas terkemuka di Australia yang menawarkan berbagai program studi untuk pelajar internasional. Biaya perkuliahan bervariasi tergantung pada tingkat program (sarjana atau pascasarjana) dan bidang studi. Berikut adalah rincian biaya perkuliahan untuk pelajar internasional di University of Melbourne:
Biaya Kuliah Undergraduate
Biaya perkuliahan program undergraduate di University of Melbourne sebenarnya disesuaikan dengan jurusan yang diambil. Berikut ini perkiraan biaya kuliah di Universitas Melbourne, Australia program undergraduate.
- Health and Medical Sciences (AUD 44,000 – AUD 56,000 per tahun)
- Social Sciences and Humanities (AUD 35,000 – AUD 40,000 per tahun)
- Business and Economics (AUD 39,000 – AUD 45,000 per tahun)
- Computer Science and Information Technology (AUD 40,000 – AUD 43,000 per tahun)
- Engineering and Technology (AUD 43,000 – AUD 46,000 per tahun)
Biaya Kuliah Postgraduate
Tapi jika kamu tertarik untuk mengambil program postgraduate, maka biaya kuliah yang dibutuhkan untuk masing-masing program kurang lebih seperti berikut:
- Health and Medical Sciences (AUD 45,000 – AUD 60,000 per tahun)
- Social Sciences and Humanities (AUD 37,000 – AUD 42,000 per tahun)
- Business and Economics (AUD 40,000 – AUD 50,000 per tahun)
- Computer Science and Information Technology (AUD 42,000 – AUD 46,000 per tahun)
- Engineering and Technology (AUD 43,000 – AUD 48,000 per tahun)
Selain biaya perkuliahan, ada biaya pendaftaran yang harus disiapkan, kurang lebih sekitar AUD 100 – AUD 150 baik untuk program undergraduate atau postgraduate.
Jurusan di University of Melbourne Australia
University of Melbourne menawarkan berbagai program studi baik pada tingkat undergraduate maupun postgraduate yang mencakup berbagai disiplin ilmu. Berikut adalah rincian lengkap jurusan-jurusan yang tersedia di University of Melbourne:
Faculty of Arts
- Bachelor of Arts
- Master of Arts
- Master of International Relations
- Master of Cultural Materials Conservation
- Master of Journalism
Melbourne Graduate School of Education
- Bachelor of Education (Honours)
- Master of Teaching
- Master of Education
- Master of Educational Psychology
Faculty of Business and Economics
- Bachelor of Commerce
- Master of Commerce
- Master of Business Administration (MBA)
- Master of Management
Faculty of Engineering and Information Technology
- Bachelor of Science (Engineering Systems Major)
- Master of Engineering
- Master of Information Technology
- Master of Data Science
Faculty of Science
- Bachelor of Science
- Master of Science
- Master of Agricultural Sciences
- Master of Environmental Science
Melbourne Law School
- Bachelor of Arts (Law and Justice Major)
- Juris Doctor (JD)
- Master of Laws (LLM)
- Master of International Law
Faculty of Medicine, Dentistry and Health Sciences
- Bachelor of Biomedicine
- Bachelor of Oral Health
- Doctor of Medicine (MD)
- Master of Public Health
- Master of Clinical Education
- Master of Dentistry
University of Melbourne menawarkan berbagai program studi yang mencakup berbagai disiplin ilmu baik untuk program sarjana maupun pascasarjana. Sebagai pelajar internasional kamu memiliki banyak pilihan jurusan yang dapat dipilih sesuai dengan minat dan tujuan karir di masa depan.
Baca Juga: Daftar Jurusan S2 di University of Melbourne
Beasiswa di University of Melbourne Australia
University of Melbourne menawarkan berbagai program beasiswa untuk pelajar internasional yang ingin melanjutkan studi mereka di salah satu universitas terkemuka di Australia. Beasiswa ini dirancang untuk mendukung pelajar yang berprestasi serta mereka yang memerlukan bantuan keuangan. Berikut adalah beberapa program beasiswa utama yang ditawarkan oleh University of Melbourne:
Melbourne International Undergraduate Scholarship
Program beasiswa Melbourne International Undergraduate Scholarship diberikan kepada kamu yang tertarik untuk mengambil program undergraduate di University Of Melbourne. Beasiswa ini ditawarkan kepada siswa internasional berprestasi yang menyelesaikan sekolah menengah di luar Australia atau studi dasar di Australia dan mendaftar di program sarjana.
Ada beberapa benefit yang bisa didapatkan dengan mengikuti program beasiswa yang satu ini, misalnya seperti berikut:
- Pengurangan biaya kuliah sebesar $10.000 pada tahun pertama program sarjana
- Pengurangan biaya sebesar 50 persen untuk durasi tiga tahun program sarjana
- Pengurangan biaya sebesar 100 persen untuk durasi tiga tahun program sarjana
Untuk mengikuti program beasiswa yang satu ini tentu ada beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi. Misalnya, menjadi warga negara selain Australia dan Selandia Baru dan bukan penduduk tetap Australia, kemudian telah menyelesaikan sekolah menengah di luar Australia atau program dasar di Australia, dan telah menerima tawaran tanpa syarat untuk program sarjana di University of Melbourne.
Melbourne Graduate Scholarship
Tidak hanya memberikan program beasiswa bagi program sarjana, tetapi University Of Melbourne Australia juga memberikan kesempatan bagi pelajar internasional untuk mengambil program pascasarjana. Melalui Melbourne Graduate Scholarship kamu bisa mewujudkan apa yang menjadi impian.
Program beasiswa ini merupakan bantuan keuangan yang diberikan kepada mahasiswa internasional untuk studi pascasarjana mereka. Program beasiswa ini berlaku untuk program magister Melbourne di bidang Teknik, Pendidikan, Desain, Humaniora, Ilmu Sosial, Hukum, dan Administrasi Publik.
Salah satu keuntungan bagi Penerima Beasiswa Pascasarjana Melbourne akan menerima keringanan biaya kuliah sebesar 25%-100%.
Australia Awards Scholarship
Selanjutnya ada juga program beasiswa yang datang dari pemerintah Australia bagi pelajar internasional untuk kuliah di University Of Melbourne. Australia Awards Scholarship adalah program beasiswa yang cukup populer dan sudah banyak dicoba oleh pelajar internasional.
Program beasiswa ini dikelola oleh pemerintah Australia dan diberikan kepada pelajar internasional dari negara berkembang. Ada beberapa keuntungan yang bisa didapatkan dari program beasiswa ini, misalnya seperti pembebasan biaya perkuliahan secara penuh, tunjangan hidup, asuransi kesehatan, dan biaya perjalanan.
Untuk bisa bergabung dengan program beasiswa ini tentu ada beberapa kriteria, beberapa diantaranya seperti tidak terdaftar sebagai penduduk Australia jadi harus warga negara dari negara yang memenuhi syarat, kemudian juga bisa memenuhi persyaratan akademik dan bahasa Inggris.
Baca Juga: University of Melbourne Scholarship untuk Pelajar Internasional
Syarat Kuliah di University of Melbourne Australia

University Of Melbourne adalah salah satu perguruan tinggi unggulan di Australia yang setiap tahunnya berhasil menarik pelajar internasional untuk menempuh pendidikan tinggi di kampus satu ini. Jika kamu tertarik untuk menjadi salah satu bagian dari University Of Melbourne, tentu saja ada beberapa persyaratan yang wajib disiapkan.
Berikut ini beberapa persyaratan yang harus disiapkan oleh pelajar internasional untuk kuliah di University Of Melbourne Australia:
Syarat Akademik
Untuk pelajar internasional yang tertarik mengambil program undergraduate, harus memiliki kualifikasi yang setara dengan Australian Year 12 atau International Baccalaureate (IB). Nilai akademik yang baik di sekolah menengah atas adalah syarat penting. Biasanya, pelajar perlu menunjukkan pencapaian akademik yang tinggi dalam mata pelajaran yang relevan dengan program studi yang dipilih.
Sedangkan untuk program pascasarjana syarat akademik untuk kuliah di Universitas Melbourne adalah Gelar sarjana yang diakui atau setara dari universitas yang terakreditasi adalah syarat utama. Beberapa program mungkin memerlukan gelar sarjana dengan spesialisasi tertentu.
Kemampuan Bahasa Inggris
Pelajar internasional harus menunjukkan kemampuan bahasa Inggris yang memadai. Biasanya melalui tes bahasa Inggris seperti IELTS, TOEFL, atau PTE Academic. Persyaratan minimum bervariasi tergantung pada program studi, tetapi umumnya sebagai berikut:
- IELTS (Academic): Skor keseluruhan minimal 6.5 dengan tidak ada band di bawah 6.0.
- TOEFL (iBT): Skor keseluruhan minimal 79 dengan skor minimum 21 di writing, 18 di speaking, 13 di reading, dan 13 di listening.
- PTE Academic: Skor keseluruhan minimal 58 dengan tidak ada band di bawah 50.
Syarat kemampuan bahasa Inggris adalah salah satu hal yang penting dan wajib diberikan oleh mahasiswa internasional yang tidak menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa negara asli.
Portofolio
Pelajari internasional yang terlaris untuk mengambil program undergraduate dalam beberapa bidang studi juga harus mencantumkan portofolio. Beberapa program seperti Seni Rupa, Musik, dan Desain mungkin memerlukan portofolio atau audisi sebagai bagian dari proses penerimaan.
Memiliki Pengalaman Kerja
Beberapa program pascasarjana, seperti Master of Business Administration (MBA), mungkin memerlukan pengalaman kerja profesional sebagai bagian dari persyaratan penerimaan.
Rencana Penelitian
Untuk program penelitian seperti Master of Philosophy (MPhil) atau Doctor of Philosophy (PhD), pelajar perlu mengajukan proposal penelitian yang rinci. Proposal ini harus mencakup tujuan penelitian, metodologi, dan kontribusi yang diharapkan terhadap bidang studi.
Dokumen Pendukung
Ada beberapa dokumen pendukung yang dibutuhkan sebagai syarat kuliah di Universitas Melbourne Australia, seperti berikut:
- Salinan resmi transkrip akademik dari semua institusi pendidikan sebelumnya harus disertakan dalam aplikasi.
- Sertifikat kelulusan atau ijazah yang menunjukkan penyelesaian studi sebelumnya.
- Beberapa program mungkin memerlukan surat rekomendasi dari guru, dosen, atau atasan kerja.
- Penjelasan pribadi yang merinci alasan memilih program studi tertentu dan bagaimana program tersebut sesuai dengan tujuan akademik dan karir pelamar.
- Untuk beberapa program, terutama program pascasarjana, CV yang mencantumkan pengalaman akademik dan profesional sebelumnya mungkin diperlukan.
Penuhi semua persyaratan tersebut untuk bisa mendatangkan diri di University of Melbourne dengan program studi yang kamu inginkan.
Untuk lebih mudah mempersiapkan semua persyaratan, jauh lebih baik jika menggunakan agen pendidikan luar negeri sebagai tempat berkonsultasi sehingga peluang diterima di University of Melbourne lebih besar. Agen pendidikan luar negeri seperti ICAN Education siap membantu mewujudkan impian kamu kuliah di Australia. Dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan, agen pendidikan yang satu ini dapat memberikan panduan lengkap mulai dari memilih jurusan yang sesuai, mempersiapkan dokumen aplikasi, hingga mendapatkan beasiswa yang tepat.
ICAN Education memiliki pengetahuan mendalam tentang sistem pendidikan Australia dan persyaratan University of Melbourne, sehingga kamu dapat fokus pada persiapan akademis tanpa stres mengurus administrasi. Selain itu, agen pendidikan juga menyediakan layanan konsultasi personal yang membantu kamu membuat keputusan terbaik untuk masa depan.
Kamu akan mendapatkan pendamping yang langsung dari konsultan pendidikan profesional. Kasus pendaftaran kamu di University Of Melbourne akan terus dipantau, sehingga kamu dapat mengetahui perkembangan dengan update. Ada berbagai macam informasi menarik, serta tips-tips yang bisa dilakukan oleh pelajar internasional ketika kuliah di Australia.