Melanjutkan studi atau kuliah ke negara asing memang menjadi impian banyak orang. Negara yang seringkali dijadikan tujuan untuk melanjutkan studi adalah Australia. Namun, belum banyak orang yang mengetahui biaya pendidikan di Australia. Tidak dapat dipungkiri bahwa biaya merupakan aspek terpenting ketika akan melanjutkan studi di luar negeri.
Pada tahun 2017 silam, pelajar atau mahasiswa internasional yang kuliah di Australia mencapai 624.000. Angka tersebut menjadi bukti bahwa Australia memang menjadi salah satu negara yang paling banyak dijadikan incaran untuk berkuliah. Beberapa universitas di Australia pun masuk dalam kategori 100 Universitas terbaik di dunia (secara internasional).
Topik Pembahasan
Kisaran Biaya Pendidikan di Australia: Biaya Kuliah
Biaya kuliah di Australia berbeda-beda bisa disesuaikan dengan jenis kualifikasi dan sekolah yang dipilih. Misalnya saja kamu tertarik untuk mendapatkan gelar dokter hewan dan medis, tentu biaya perkuliahan yang dibutuhkan jauh lebih mahal dibandingkan dengan beberapa gelar lainnya.
Rata-rata untuk biaya di salah satu lembaga pendidikan tinggi Australia berkisar mulai dari AUD 20.000 – AUD 30.000 per tahun. Berikut ini informasi seputar biaya pendidikan di Australia yang bisa disesuaikan dengan jenjang pendidikan dan minat kamu:
- Program sekolah biaya pendidikan mencapai AUD 7.800 – AUD 30.000 per tahun
- Untuk studi bahasa Inggris biaya pendidikan mencapai AUD 300 per minggu. Biaya ini bervariasi dan disesuaikan dengan lama durasi kursus.
- Pendidikan dan Pelatihan kejuruan seperti sertifikat, Diploma, Diploma lanjutan, dan lainnya diperkirakan biaya pendidikan AUD 4000 – AUD 22.000 setiap tahun
- Untuk mendapatkan gelar sarjana biaya pendidikan sekitar AUD 15.000 – AUD 33.000 per tahun.
- Sedangkan gelar magister pascasarjana bisa mencapai AUD 20.000 – AUD 37.000 per tahun.
- Untuk gelar doktor biaya pendidikan bisa mencapai AUD 14.000 -AUD 37.000 per tahun.
Jurusan yang paling umum adalah kursus dalam humaniora, pendidikan dan seni, tentu jauh lebih terjangkau dibandingkan beberapa kursus lain di bidang pendidikan maupun teknik. Jika tertarik untuk melanjutkan program pascasarjana biaya perkuliahan jauh lebih tinggi dan bervariasi disesuaikan dengan program studi yang diambil.
Tertarik untuk mendapatkan biaya pendidikan di Australia lebih ringan, kamu bisa mencoba mendaftar di beasiswa untuk kuliah di Australia. Ada banyak beasiswa yang ditawarkan oleh pemerintah maupun lembaga swasta untuk mendapatkan beasiswa bagi pelajar internasional.
Baca Juga: Tingkat Pendidikan di Australia
Kisaran Biaya Pendidikan di Australia: Biaya Lainnya
Selain biaya kuliah, tentunya akan terdapat biaya lainnya seperti biaya hidup, transportasi, dan sebagainya. Biaya seperti ini perlu untuk diketahui dan dipertimbangkan. Kamu juga bsia menggunakan layanan agen kuliah luar negeri agar bisa mengetahui berapa kisaran biaya selama kuliah di luar negeri, khususnya Australia.
Inilah beberapa biaya lainnya yang perlu dipersiapkan!
Biaya Hidup
Untuk biaya hidup di Australia rata-rata adalah sebesar Rp. 15.122.522 sampai dengan Rp. 25.200.540 per bulan. Namun, sebenarnya biaya hidup ini tergantung kota mana yang ditinggali. Untuk kota Sydney, biaya yang akan dikeluarkan adalah sekitar Rp. 19.156.447 per bulan. Melbourne sebanyak Rp. 15.122.522 per bulan. Sedangkan untuk Adelaide Rp. 13.107.042 per bulan.
Biaya Tempat Tinggal
Untuk tempat tinggal mahasiswa di Australia terdapat beberapa macam. Untuk biaya homestay adalah sekitar Rp. 4.434.829 sampai dengan Rp. 10.885.490 per bulan. Guesthouse akan mengeluarkan biaya sekitar Rp. 3.225.670 sampai dengan Rp. 5.444.361. Sedangkan untuk sewa penginapan bersama adalah Rp. 857.143 sampai dengan Rp. 2.167.080.
Biaya Makan
Biaya makan yang akan dikeluarkan di Australia adalah sekitar Rp. 1.007.944 sampai dengan Rp. 2.015.888. Namun, biaya makan dapat disiasati dengan memasak makanan sendiri di tempat tinggal. Sehingga akan lebih menghemat biaya hidup.
Biaya pendidikan di Australia menjadi hal penting yang perlu diketahui sebelum memutuskan untuk berkuliah di negara ini. Karena tidak dapat dipungkiri bahwa biaya menjadi hal utama yang perlu dipertimbangkan saat memutuskan berkuliah di luar negeri.
Penutup
Biaya pendidikan di Australia bisa diselesaikan dengan jenis sekolah dan program yang diambil. Diperkirakan untuk biaya sekolah di Australia kurang lebih sekitar AUD 20.000 – AUD 30.000 per tahun. Tapi biaya tersebut tidak mencakup beberapa program studi seperti Ilmu Kesehatan dan Teknik.
Agar bisa membuat anggaran biaya pendidikan selama di universitas Australia dengan baik dan memudahkan kamu, maka konsultasi dengan agen pendidikan luar negeri adalah pilihan tepat. Kamu bisa berkonsultasi dengan ICAN Education sebagai konsultan pendidikan luar negeri yang profesional dan akan mendampingi kamu mulai dari proses pendaftaran hingga berhasil melanjutkan studi di Australia.