griffith university ielts ketentuan skor dan tips mendapatkannya

Griffith University IELTS: Ketentuan Skor dan Tips Mendapatkannya

Beranda / Perkuliahan / Griffith University IELTS: Ketentuan Skor dan Tips Mendapatkannya

Salah satu persyaratan yang harus dimiliki oleh pelajar internasional yang akan mendaftarkan diri kuliah ke luar negeri, maupun ke Australia adalah mahir berbahasa Inggris. hal tersebut ditunjukan dengan sertifikat bahasa seperti hasil tes IELTS. Lantas berapa kualifikasi untuk Griffith University IELTS? artikel ini kan membahas mengenai skor yang harus dimiliki.

Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai kualifikasi dan persyaratan yang dibutuhkan untuk mendaftar kuliah ke Griffith University, kamu bisa berkonsultasi dengan ICAN Education. Agen pendidikan luar negeri yang satu ini dapat membantu dalam menentukan pilihan universitas, fakultas, dan jurusan yang akan dipilih agar sesuai dengan minat, potensi serta prospek dimasa mendatang.

Kualifikasi Griffith University IELTS

IELTS atau International English Language Testing System adalah sebuah tes bahasa Inggris yang ditujukan bagi seseorang yang tidak berbahasa Inggris. Umumnya tes dilakukan sebagai persyaratan saat akan melamar pekerjaan, mendaftarkan diri saat melanjutkan pendidikan ke negara yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa utamanya. Berikut Kualifikasinya.

Di Griffith University sendiri, beberapa gelar memiliki persyaratan masuk yang lebih tinggi, prasyarat khusus atau memerlukan penyerahan portofolio, pemeriksaan kesehatan atau pengalaman kerja profesional. Kamu bisa mencari gelar yang kamu inginkan di sini: https://www.griffith.edu.au/study/degrees?

Secara umum, universitas di Australia ini menerima beberapa tes bahasa Inggris degan skor miminal seperti penjelasan di bawah ini:

  • IELTS (Akademik): skor minimum 6,5, tanpa subskor kurang dari 6,0 atau
  • TOEFL iBT dan Paper Edition: skor 79 (tidak ada sub-skor kurang dari 19) atau
  • Tes Pearson Bahasa Inggris PTE (Akademik): skor keseluruhan 58 dengan skor tidak kurang dari 50 atau
  • ISLPR: tidak ada skor kurang dari 3+ di setiap keterampilan ISLPR (hanya tersedia jika berada di Brisbane)

Beberapa gelar mungkin memerlukan tingkat bahasa Inggris yang lebih tinggi atau hanya menerima tes bahasa Inggris tertentu.

Baca Juga : Mengenal Lebih Jauh Griffith University Australia

4 Tips Sukses IELTS

Bagi pelajar internasional yang tidak menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa utama, tentunya belajar di luar negeri menjadi tantangan tersendiri terutama dalam hal bahasa. Sehingga setiap negara memberlakukan persyaratan bahasa melalui skor tes IELTS. Agar kamu bisa berhasil dan memenuhi kualifikasi berikut ini tips yang bisa dilakukan.

1. Membaca Artikel Berbahasa Inggris

Dalam tes IELTS nanti, kamu akan menghadapi serangkaian soal, mulai dari listening, reading, writing dan speaking. Untuk mengasah kemampuan membaca kamu bisa mulai membiasakan diri membaca berbagai artikel maupun jurnal umum yang berbahasa Inggris. hal itu memudahkan kamu dalam melafalkan berbagai kosa kata.

2. Menonton Video Berbahasa Inggris

Sedangkan untuk mengasah kemampuan pendengaran kamu dalam menangkap kosa kata bahasa Inggris, kamu bisa lakukan sembari menonton video kegemaran dalam bahasa Inggris. cara ini bisa mempertajam kemampuan kamu dalam mendengar percakapan dalam bahasa Inggris.

3. Latihan Percakapan dengan Teman

Jika cara sebelumnya bisa kamu lakukan sendiri, untuk latihan speaking bisa dilakukan dengan mencari lawan bicara, misalnya dengan teman atau keluarga. Hal ini dapat membantu kamu dalam melatih pronunciation.

4. Berlatih Grammar

Hal yang paling penting untuk mengasah kemampuan berbahasa Inggris kamu adalah berlatih Grammar. Pasalnya grammar akan berperan dalam menentukan kualitas dan kemampuan kamu dalam mengolah kata dan perbendaharaan kata.

Penutup

Secara umum, untuk mendaftarkan diri ke universitas di Australia termasuk di Griffith University kamu perlu memenuhi kualifikasi Griffith University IELTS dengan skor minimal 6.0 – 6.5. untuk mendapatkan skor yang tinggi kamu bisa berlatih dengan membaca, berinteraksi dan mendengarkan percakapan dalam bahasa Inggris.

Sedangkan, untuk syarat masuk akademik standar ke gelar sarjana, siswa memerlukan penyelesaian sekolah menengah yang sebanding dengan Kelas 12 Australia atau prestasi akademik yang setara. Beberapa gelar memiliki persyaratan masuk yang lebih tinggi, prasyarat khusus atau memerlukan penyerahan portofolio, pemeriksaan kesehatan atau pengalaman kerja profesional.

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan