rekomendasi kampus untuk kuliah jurusan computer science di malaysia

Rekomendasi Kampus untuk Kuliah Jurusan Computer Science di Malaysia

Beranda / Perkuliahan / Info Universitas / Rekomendasi Kampus untuk Kuliah Jurusan Computer Science di Malaysia

Era digital saat ini mendorong banyak industri untuk menggunakan berbagai kecanggihan teknologi, sehingga tidak heran lulusan ilmu komputer banyak dicari dan menjadi jurusan yang diminati. jika kamu memiliki ketertarikan yang sama di bidang IT berikut beberapa rekomendasi daftar universitas untuk kuliah jurusan computer science di Malaysia.

Jika kamu merasa bingung dalam menentukan pilihan universitas mana yang akan kamu pilih lakukan konsultasi terlebih dahulu bersama ICAN Education Consultant. Agen pendidikan kuliah luar negeri ini dapat membantu kamu dalam merencanakan prospek masa depan kamu dimulai dengan mengetahui program dan jurusan yang dipilih nantinya.

Mengenal Jurusan Computer Science

Sebelum mencari tahu daftar universitas mana saja yang menawarkan program computer science di Malaysia, terlebih dahulu kamu perlu mengenal jurusan populer satu ini. jurusan Ilmu Komputer umumnya membahas seputar computer programming. Disana kamu akan mempelajari cara untuk mengoperasikan komputer untuk berbagai hal.

Kelebihan Jurusan Computer Science

Menjadi mahasiswa dengan jurusan ilmu komputer kamu akan dibekali dengan berbagai keterampilan yang relevan untuk dunia kerja. Pengetahuan dan keterampilan yang dilatih dari jurusan tersebut mulai dari kemampuan programming, melakukan riset, hingga melakukan problem solving.

Baca juga:
Seputar Computer Science Di Monash University

Prospek Kerja yang Luas

Sebagian besar lapangan pekerjaan beroperasi dengan peralatan teknologi yang canggih. Hal ini mendorong banyak pelajar untuk memilih jurusan ilmu komputer karena prospek karir yang lebih luas. Selain itu dari segi pendapatan juga  di Indonesia sendiri gaji lulusan dari ilmu komputer bisa mencapai Rp5.000.000/bulan. Profesi tersebut diantaranya yaitu :

  • Web designer
  • Game creator
  • Game developer
  • Programmer
  • Software engineering
  • Konsultan IT, dan masih banyak yang lainnya.

Spesialisasi Ilmu Komputer

Prospek karir di atas tergantung pada spesialisasi jurusan yang dipilih dari program Ilmu Komputer. Pasalnya kuliah jurusan computer science di Malaysia sendiri memiliki berbagai spesialisasi khusus diantaranya sebagai berikut:

  • Database Administration
  • Network Computing
  • Internet of Things (IoT)
  • Data Analytics
  • Data Analytics
  • Computer Science
  • Information System Security
  • Intelligent Systems, dan lain-lainnya.

Persyaratan Kuliah Program Computer Science di Malaysia

Hal yang perlu kamu perhatikan saat akan mendaftarkan diri kuliah ke luar negeri adalah kualifikasi yang ditetapkan. pasalnya di Malaysia sendiri memiliki persyaratan yang berbeda-beda terutama untuk program computer science. Berikut ini persyaratan untuk mendaftar kuliah ke Malaysia jurusan ilmu komputer:

  • Lulus dari sekolah menengah atas dengan nilai rata-rata 79 untuk program sarjana,
  • ijazah S1 untuk program master.
  • Skor TOEFL sekitar 500-551 dari tes berbasis kertas, nilai 195-237 dari tes berbasis komputer.
  • Skor minimal IELTS 5,5 untuk program sarjana dan skor 6,5 untuk program master.

6 Daftar Kampus untuk Kuliah Jurusan Computer Science di Malaysia

Malaysia dikenal baik dengan sistem pendidikannya dan kemajuan bidang teknologinya. Hal ini dihadirkan pula dalam perkuliahan pada berbagai universitas ternama di Malaysia. Sebut saja Curtin University, Monash University, Taylor’s University dan lain-lainnya. Berikut ini daftar pilihan kampus untuk kuliah jurusan computer science di Malaysia.

1. Monash University Malaysia

Universitas asing pertama di Malaysia ini berdiri pada tahun 1998 di Bandar Sunway, Subang Jaya, Malaysia. Universitas ini merupakan cabang dari Monash University Australia yang bercabang di beberapa negara lainnya seperti Italia, India, Afrika Selatan, dan Prato. Universitas ini memiliki 7 fakultas termasuk di dalamnya fakultas Teknologi Informasi.

2. Curtin University

Selanjutnya kampus yang menawarkan kuliah jurusan computer science di Malaysia yaitu Curtin University. universitas ini berlokasi di Serawak Malaysia dan menjadi kampus internasional dari Curtin University Australia. program ilmu komputer di Kampus Curtin Malaysia termasuk dalam fakultas Teknik dan Sains jurusan Komputer dan Jaringan.

3. Universiti Technology Petronas

Sesuai namanya, universitas swasta ini memfasilitasi mahasiswanya dalam berbagai pengembbangan teknologi. Universitas ini berdiri pada 10 Januari 1997. Pada mulanya universitas ini berdiri untuk memenuhi kebutuhan bagi PETRONAS untuk memfasilitasi pegawainya dalam melakukan pelatihan.

4. Taylor’s University

Universitas swasta lainnya yang menawarkan kuliah jurusan computer science di Malaysia adalah Taylor’s University. kampusnya berlokasi di Subang Jaya, Selangor Malaysia yang didirikan pada tahun 1969. Taylor’s University ini menaungi 4 fakultas, di mana jurusan computer science termasuk dalam fakultas Inovasi dan Teknologi.

5. Swinburne University of Technology

Swinburn University of Technology merupakan kampus internasional dari kampus utama yang terletak di Melbourne, Australia. kampusnya berdiri pada tahun 2000 di wilayah Kuching, Sarawak, Malaysia. Sesuai namanya, kampus asing ini bertujuan untuk membekali mahasiswanya terampil dalam penguasaan teknologi.

6. HELP University

Kampus swasta lainnya yang menawarkan program kuliah jurusan computer science di Malaysia adalah HELP University. kampusnya berdiri pada tahun 1986 di Kuala Lumpur. Universitas ini memiliki 6 fakultas, di dalamnya termasuk juga fakultas Komputer dan Teknologi Digital.

Daftar universitas untuk kuliah jurusan computer science di Malaysia bisa menjadi rekomendasi untuk kamu yang ingin melanjutkan kuliah ke Negeri Jiran Malaysia. Selain banyak diminati oleh mahasiswa jurusan ilmu komputer juga banyak dicari oleh berbagai perusahaan dari berbagai bidang spesialisasi.

Baca juga:
Kuliah Komunikasi Bisnis Di Reliance College Malaysia
Mengenal Universitas Teknologi Petronas Malaysia

Mengapa Kuliah Jurusan Computer Science di Malaysia?

Computer science dapat menjadi tantangan dan menarik bagi mereka yang ingin memecahkan masalah dan mengembangkan solusi. Sebagai mahasiswa Ilmu Komputer, kamu akan belajar menggunakan coding untuk memecahkan masalah.

Bahasa komputasi merupakan bahasa asing dan membingungkan bagi mereka yang tidak menguasainya. Oleh karena itu, kami memerlukan departemen TI, tim layanan purna jual perangkat, dan pengembang perangkat lunak untuk merekomendasikan solusi yang sesuai untuk memecahkan masalah yang kami hadapi.

Semakin banyak ilmuwan komputer yang menggunakan teknologi untuk memecahkan masalah sehari-hari, baik melalui aplikasi atau solusi komputasi untuk perusahaan.

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan