Memperhatikan syarat masuk kuliah di International College of Advanced Education (ICAE) Australia dan cara pendaftarannya membantu agar anda bisa kuliah tepat waktu.
ICAE menawarkan kuliah vocational, juga program studi perhotelan dan Commercial Cookery bagi mahasiswa internasional yang ingin belajar sambil bekerja dalam dua semester.
Topik Pembahasan
Prasyarat Masuk Kuliah di International College Of Advanced Education (ICAE) Australia
Tujuan perkuliahan ICAE adalah menyediakan berbagai program pendidikan untuk tujuan pekerjaan, melalui pelatihan inovatif dan membangun kapasitas profesionalisme.
ICAE juga telah mengamankan beberapa kontrak pemerintah dalam bidang industri pekerjaan lokal, sehingga mampu membangun reputasi melalui kerjasama dengan pemerintah lokal.
Agar dapat diterima pada program pendidikan internasional, maka anda harus memenuhi apa saja syarat masuk kuliah di International College of Advanced Education (ICAE) Australia:
- Usia mahasiswa 18 tahun atau lebih.
- Lulusan SMA di Indonesia, atau memiliki pengalaman bekerja signifikan
- Mampu memenuhi syarat finansial, agar bisa bayar kuliah dan memenuhi biaya hidup di Australia
- Fasih Bahasa Inggris, verbal dan non-verbal
Bagi calon mahasiswa baru, maka ICAE akan merespon seluruh proses pendaftaran secepat mungkin, maksimal tiga hari.
Berikut adalah tata cara daftar kuliah di International College of Advanced Education (ICAE) Australia:
Baca juga:
Pilihan Akomodasi Terbaik Di International College Of Advanced Education (ICAE) Australia
Formulir Pendaftaran Online
Pertama, Anda harus mengisi formulir pendaftaran online secara mandiri atau dengan bantuan agen pendidikan luar negeri.
Penawaran & Penerimaan
Setelah mengisi lengkap formulir pendaftaran, ICAE akan mengirimkan Offer Letter dan Acceptance Agreement.
Peninjauan & Penandatanganan
Luangkan waktu khusus untuk membaca seluruh Offer Letter dan Acceptance Agreement, baca setiap halaman karena berisi perjanjian antara mahasiswa dan ICAE. Tandatangani halaman akhir sebagai bukti bahwa anda telah sepakat dan telah mengetahui seluruh hal yang tercantum.
Konfirmasi Dan Bayar Kuliah
Setelah menandatangani surat perjanjian tersebut, maka harus mengembalikan dokumen perjanjian ke ICAE. Anda juga harus membayar biaya kuliah awal.
eCoE & Visa Pelajar
Cara daftar kuliah di International College of Advanced Education (ICAE) Australia berikutnya setelah ICAE menerima pembayaran kuliah awal, maka akan mengirimkan eCoE, konfirmasi bahwa anda siap mengikuti perkuliahan. Anda akan menggunakan eCoE untuk mengurus visa pelajar.
Sekarang, anda telah memenuhi seluruh pendaftaran sebagai mahasiswa internasional ICAE. Lembaga pendidikan ini juga menyediakan bantuan agar anda bisa mendaftar kuliah lebih mudah. Atau, anda dapat menggunakan agen pendidikan luar negeri untuk mengurus visa.
Baca juga:
Ranking International College of Advanced Education (ICAE) Australia dan Fasilitas yang Dapat Diakses
Jurusan Terbaik di International College of Advanced Education (ICAE) Australia Beserta Jadwal Masuknya
Informasi Visa Pelajar
Sesuai hukum, International College of Advanced Education (ICAE) Australia tidak bisa dan tidak akan menyediakan konsultasi khusus dalam hal visa atau migrasi. Sehingga, anda harus menggunakan agen kuliah di luar negeri.
Syarat Masuk Kuliah
Mahasiswa internasional membutuhkan beberapa dokumen berbeda sebagai syarat masuk kuliah di International College of Advanced Education (ICAE) Australia, untuk membantu membuka rekening bank, masuk Australia, bekerja, menyetir, dan menyewa akomodasi.
Beberapa dokumen perlu anda fotokopi lebih, sehingga tidak perlu membawa dokumen asli. Jika dokumen tersebut tidak dalam Bahasa Inggris, maka harus ada salinan terjemahan sah.
Berikut adalah dokumen-dokumen yang wajib anda siapkan sebelum kuliah di Australia:
- Passport Drivers License harus valid
- Visa pelajar, kartu kredit, informasi akun bank, bankcards
- Letter of Offer, eCoE
- Surat keterangan kesehatan
- Legalisir rapor dan ijazah
- Resume dengan detail referensi kontak (kerabat, keluarga)
- Akta lahir
- KTP
Itulah informasi lengkap tentang apa saja syarat masuk kuliah di International College of Advanced Education (ICAE) Australia dan bagaimana cara daftarnya.
Untuk informasi lebih lengkap tentang dokumen dan syarat khusus jurusan, dapat menghubungi ICAN Education Consultant.