Kuliah di Belanda menjadi kebanggaan sendiri bagi banyak siswa. Negara yang satu ini memiliki deretan universitas terkemuka dan jurusan terbaik. Banyak keuntungan kuliah di Belanda yang bisa kamu rasakan jika berkuliah di negara kincir angin ini.
Belanda sendiri adalah salah satu negara dengan jumlah siswa internasional yang cukup tinggi. Semua universitasnya menawarkan program studi dengan Bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. Gelar dari universitas di Belanda diakui secara internasional.
Topik Pembahasan
Keuntungan Kuliah di Belanda
Sebagian besar universitas di negara ini memiliki pendekatan praktis di mana kamu akan belajar bagaimana menerapkan teori ke kehidupan nyata. Semua siswa juga mendapatkan kesempatan untuk bekerja di perusahaan. Siswa akan melihat lingkungan kerja yang sesungguhnya lewat jalan ini.
Keuntungan kuliah di Belanda dapat dirasakan selama kamu kuliah di negara ini, sebut saja
Baca juga : Estimasi Kuliah di Belanda dengan Biaya Sendiri
Mayoritas Warganya Fasih Berbahasa Inggris
Meskipun Belanda memiliki Bahasa sendiri, hampir 95 persen populasi di negara ini berbicara dalam Bahasa Inggris. Jika kamu tidak memahami Bahasa setempat, maka tidak akan menjadi masalah. Kamu tidak akan memniliki kendala komunikasi di negara ini.
Warga di Belanda menyambut semua siswa internasional dan kamu dapat dengan mudah melakukan percakapan dan komunikasi dengan penduduk setempat. Ini menjadi salah satu keuntungan kuliah di Belanda yang sangat bisa kamu rasakan.
Kualitas Pendidikan yang Terjamin
Belanda hanya menerapkan satu system akreditasi tanpa adanya pemeringkatan universitas. Hal ini untuk menjamin bahwa kualitas pendidikan tinggi di Belanda memiliki standar yang sama dan setara.
Sebaliknya, pendidikan tinggi yang belum lulus akreditasi tidak boleh menerima mahasiswa. Hal ini dilakukan untuk menjamin kualitas pendidikan di negara ini. Hanya universitas terbaik yang sudah memiliki akreditasi yang bisa menerima mahasiswa.
Predikat Negara yang Bahagia
Pada 2019 lalu, Belanda adalah negara paling Bahagia yang berada di posisi ke-5 di dunia. Hal ini adalah hasil dari Laporan Kebahagiaan Dunia oleh PBB. Penilaian mereka adalah harapan hidup warganya, kepuasan sosial, kemurahan hati, kebebasan dan dukungan. Hal ini menunjukkan betapa puasnya orang-orang yang tinggal di Belanda.
Amsterdam, salah satu kota di Belanda juga terpilih menjadi salah satu kota yang sangat bagus untuk para anak muda. Ekosistem bisnis di Amsterdam sangat baik dan memberikan ruang bagi generasi muda untuk mengembangkan kreativitas.
Biaya Kuliah Terjangkau
Jika kamu membandingkan Belanda dengan beberapa negara tetangganya, Belanda memiliki biaya kuliah yang cukup terjangkau. Bahkan, sangat mudah untuk mencari pekerjaan paruh waktu selama kamu kuliah di Belanda.
Pemberi kerja paruh waktu akan menyesuaikan jam kerja dan jam belajar kamu di kampus. Kamu bisa menambah anggaran biaya hidup sekaligus berkuliah di universitas bergengsi di Belanda.
Keuntungan kuliah di Belanda dapat dirasakan oleh semua siswa yang berkuliah di sini. Kamu juga dapat memilih kampus bergengsi yang ada di negara ini. Belanda memiliki universitas terbaik yang bisa dipilih.
Temukan lebih banyak universitas bergengsi di Belanda dengan melakukan konsultasi universitas luar negeri di ICAN Education Consultant.
Kaya Budaya
Atmosfer internasional di Belanda sangat kuat, membuat kamu merasa tinggal di rumah sendiri. Tidak hanya bertemu para mahasiswa dari Indonesia, kamu juga akan menemukan banyak budaya.
Bertemu orang berbeda merupakan cara terbaik membangun jaringan, meningkatkan keterampilan komunikasi, dan belajar semua hal terkait etnis. Sehingga akan sangat berguna ketika kamu bekerja di perusahaan.
Kamu juga akan memperoleh banyak teman dari berbagai belahan dunia. Sehingga, kamu bisa pergi mengunjungi kampung halaman mereka.
Baca Juga : daftar universitas terbaik di Belanda
Pendidikan di Universitas Belanda
Beberapa universitas terbaik di Belanda termasuk juga University of Amsterdam, Erasmus University Rotterdam dan masih banyak lagi memiliki peringkat dunia yang cukup tinggi dalam kualitas gelar dan penawaran kursus.
Jika kamu berencana untuk masuk ke sekolah pascasarjana di luar negeri, universitas di Belanda adalah pilihan yang sangat kompetitif. Belanda menawarkan dosen kelas dunia dengan fasilitas penelitian yang didani dengan sangat baik dan canggih.
Kampus di negara ini secara konsisten menarik beberapa siswa terbaik dan terpandai dari seluruh negara di dunia.
Negeri Kincir Angin ini memiliki lebih dari 200 universitas yang masuk ke dalam peringkat universitas dunia. Bahkan, ada 13 kampus di antaranya masuk ke jajaran 50 kampus terbaik di dunia. Kamu akan kuliah di kampus bergengsi dan ini akan menjadi keuntungan kuliah di Belanda.
Keberagaman siswa di dalam kelas juga akan memperkaya pengalaman kamu. Tidak hanya menawarkan diskusi yang menarik, tetapi juga perkembangan pribadi. Hal ini karena kamu akan berkomunikasi dan berhubungan dengan orang-orang dari seluruh dunia dengan sudut pandang yang berbeda.