Ada beberapa pilihan universitas bagi kamu yang ingin kuliah di Malaysia tanpa tes. Pilihan perguruan tinggi tersebut juga menawarkan program perkuliahan dengan biaya lebih rendah.
Keberadaan universitas yang menawarkan biaya perkuliahan rendah dengan kualitas pendidikan dunia tersebut diharapkan dapat memberikan informasi supaya para pelajar lulusan SMA bisa mewujudkan rencana studi ke Malaysia. Besaran biaya perkuliahan yang ditawarkan yaitu mulai dari Rp 15 juta tiap semesternya.
Topik Pembahasan
Pilihan Universitas Tanpa Syarat Tes Masuk di Malaysia
Menurut data pada awal tahun 2020, terdapat hingga 8.300 mahasiswa Indonesia melanjutkan studi di Malaysia. Informasi ini sekaligus menjadikan Indonesia berada pada urutan ke-2 negara terbanyak yang mengirim mahasiswa ke Malaysia.
Berikut adalah pilihan universitas yang menyediakan program kuliah di Malaysia tanpa tes:
Universiti Sultan Zainal Abidin
Berdiri pada tahun 2006, universitas ini menyediakan tiga kampus di Kota, Kusza, dan juga Besut. Universitas tersebut mempunyai Sembilan fakultas dan menyediakan program diploma, sarjana, master, dan juga doktor.
Saat ini, ada sekitar 18 gelar sarjana dan 23 gelar diploma yang disediakan. Jurusan tersebut dimiliki universitas, termasuk Bahasa dan komunikasi, informatika, dan studi kontemporer islam, pertanian dan bioteknologi, manajemen bisnis dan akuntansi, kedokteran dan ilmu kesehatan, hukum dan hubungan internasional dan teknologi pangan, desain inovasi dan teknologi.
Baca juga : Kisaran Biaya Kuliah Di Malaysia Dalam Rupiah
Universiti Malaysia Pahang
Universiti Malaysia Pahang merupakan universitas teknik berbasis teknologi dan riset terkemuka di Malaysia. UMP diresmikan menjadi satu universitas kejuruan, diantara 19 universitas negeri di Malaysia. Universitas tersebut khusus menawarkan berbagai jurusan pada bidang teknik, sains industri, dan teknologi.
Terletak di kota Pekan, Pahang, universitas ini memiliki tujuh fakultas yang menampung semua jurusan tersebut, mulai dari Fakultas Teknik Mesin, Fakultas Teknik Sipil dan Sumber Daya Bumi, fakultas Kelistrikan dan Teknik Elektro, Fakultas Kimia dan Teknik Sumber Daya Alam, Fakultas Sistem Komputer dan Teknik Software, Fakultas Sains Industri dan Teknologi, serta Fakultas Teknik Manufaktur dan Manajemen Teknologi.
Berdasarkan QS World University Rankings tahun 2022, UMP berada pada urutan ke-801.
Universiti Malaysia Kelantan
Pembangunan universitas di Kelantan ditujukan sebagai komponen rencana ke-9 di Malaysia agar dapat mendukung kualitas pengembangan sumber daya manusia pada sektor perguruan tinggi. Pembangunan universitas tersebut diresmikan oleh negara pada 14 Juni 2006.
Dalam pertemuan tersebut, disebutkan jika pembangunan kampus tersebut berdasarkan dengan filosofi kurikulum di UMK, berbasis pendidikan kewirausahaan di seluruh program studi. Kurikulum yang digunakan di universitas ini berada pada tiga bidang utama, yaitu: Kewirausahaan dan bisnis, Teknologi kreatif dan budaya, serta Agrobisnis dan Ilmu kebumian.
Baca Juga: Fakta Menarik Seputar Kuliah Di Malaysia
Perkuliahan di Malaysia
Kuliah di Malaysia tanpa tes tidak hanya menjadi satu-satunya alasan mengapa banyak pelajar memilih Negeri Jiran tersebut. Alasan lainnya adalah karena Malaysia menawarkan suasana kehidupan yang tidak jauh berbeda dengan Indonesia.
Hal ini membuat perkuliahan kamu jadi lebih lancar, karena kamu tidak perlu kerepotan dalam beradaptasi selama tinggal di Malaysia. ICAN Education Consultant sebagai agen pendidikan luar negeri bisa membantu kamu dalam proses pendaftaran hingga kamu diterima di salah satu universitas di Malaysia. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan tim konselor berpengalaman kami.
Para konselor berpengalaman siap memberikan informasi terbaru seperti apa saja syarat mendaftar kuliah di Malaysia, bagaimana cara pilih jurusan yang tepat, dan seperti apa kehidupan selama tinggal disana. Dengan memilih Malaysia, maka kamu bergabung dengan lebih dari 135,000 pelajar yang berasal dari 160 negara. Apalagi Malaysia juga memiliki biaya studi dan biaya hidup terjangkau, dengan izin bekerja paruh waktu selama 20 jam setiap minggu saat libur kuliah untuk menambah uang saku.