Leeds University Business School adalah fakultas dari Universitas Leeds, salah satu institusi pendidikan tinggi terkemuka di Inggris. Di dunia yang penuh kompleksitas dan perubahan terus-menerus, fakultas ini mendorong mahasiswa dan dunia usaha untuk membaca peluang. Fakultas Bisnis percaya pada kekuatan pendidikan bisnis, penelitian dan inovasi untuk mengubah dunia menjadi lebih baik.
Saat ini, universitas unggulan di Inggris ini berada pada top 75 universitas terbaik di dunia (peringkat QS 2024). Leeds University juga merupakan anggota Russell Group, dimana terdapat universitas-universitas di Inggris yang bergengsi dan sangat intensif dalam penelitian.
Fakultas ini juga memberikan pendidikan sarjana, Magister, MBA, PhD, eksekutif dan profesional serta studi online. Terdapat lebih dari 5.000 mahasiswa dari sekitar 100 negara yang mengambil semua program tersebut. Business School tersebut juga menjadi salah satu dari sejumlah kecil sekolah bisnis di seluruh dunia yang mendapatkan akreditasi tiga kali lipat oleh AACSB, AMBA dan EQUIS.
Topik Pembahasan
Keunggulan Fakultas Bisnis di Leeds University
Berikut adalah apa saja keunggulan Leeds University Business School yang bisa kamu pertimbangkan untuk rencana kuliah di masa mendatang:
1. Perolehan Ranking
Leeds University Fakultas Bisnis juga merupakan salah satu institusi pendidikan tinggi terkemuka yang masuk dalam peringkat 100 universitas terbaik di dunia (peringkat QS 2023). University of Leeds Fakultas Bisnis kini telah naik 11 peringkat dan kini menduduki peringkat ke-75 dunia menurut QS World University Rankings 2024. Berikut adalah informasi tentang perolehan ranking lembaga:
- Jurusan Bisnis dan Manajemen Universitas Leeds berada di peringkat ke-67 secara global dalam QS World University Rankings by Subject 2023.
- Jurusan Akuntansi dan Keuangan masuk dalam peringkat 150 teratas secara global dan peringkat ke-15 di Inggris menurut QS World University by Subject 2023.
- Leeds berada di peringkat ke-9 di Inggris berdasarkan QS Graduate Employability Rankings 2022.
- Leeds berada di peringkat ke-55 secara global dan ke-14 di Inggris berdasarkan QS World University Rankings: Sustainability.
- University of Leeds menempati peringkat ke-128 dalam Times Higher Education (THE) World University Rankings 2023.
- Untuk bidang studi bisnis dan ekonomi, Leeds berada di peringkat ke-13 di Inggris dan ke-97 di dunia versi THE.
- Menggunakan data Times Higher Education World University Rankings 2023, University of Leeds berada di peringkat ke-31 dalam THE Most International Universities in the World 2023.
Fakultas Bisnis Universitas Leeds adalah sekolah bisnis internasional terkemuka, yang diakui secara global. Keunggulan fakultas ini berada pada pengajaran dan penelitian yang berpengaruh dunia.
2. Peluang Global Mahasiswa
University of Leeds melalui Business School memastikan lulusannya memiliki wawasan global dan budaya yang nyata. Lembaga ini menawarkan berbagai peluang, proyek, dan program studi internasional untuk memberi mahasiswa pengalaman langsung. Leeds dengan menyediakan Business School berinisiatif menghubungkan mahasiswa dari budaya dan latar belakang berbeda.
Terdapat proyek Internasionalisasi melalui home project yang mendorong mahasiswa untuk berpartisipasi dalam kegiatan antar budaya. Mahasiswa Business School juga dapat mengikuti program studi di luar negeri. Kegiatan International Fairs juga diadakan, di mana staf akademik melakukan perjalanan ke luar negeri untuk bertemu mahasiswa yang tertarik belajar di Inggris.
Leeds Business School juga bekerja sama dengan organisasi-organisasi global. Tujuannya adalah untuk menyampaikan program pengembangan kepemimpinan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan menciptakan peluang yang berfokus pada industri bagi mahasiswanya.
3. Kemampuan Kerja Lulusan
87% alumni sedang melanjutkan studi atau bekerja dalam waktu 2 bulan setelah lulus dari Universitas Leeds. Sekolah bisnis menawarkan penempatan kerja, peluang kerja sukarela, permulaan bisnis mahasiswa dan banyak peluang melalui pilihan studi di luar negeri dan kunjungan dosen dari industri.
Leeds menduduki peringkat ke-8 di Inggris untuk prospek kelayakan kerja pasca kelulusan menurut QS Graduate Employability Rankings terbaru. Lulusan Leeds adalah lulusan kesembilan yang paling banyak diminati di Inggris berdasarkan survei High Fliers Research terbaru.
Leeds Business School juga berhasil menempati peringkat 1 di Inggris dan ke-7 secara global untuk peluang karir lulusan menurut The Economist Which MBA? Rankings. Leeds University juga berada pada peringkat ke-2 di Inggris dan ke-5 secara global untuk kemajuan karier menurut Financial Times Masters in Management Rankings 2020.
Tertarik kuliah di Inggris? ICAN Education Consultant bisa memberikan informasi lebih banyak tentang universitas di negara ini dan jurusan apa saja yang tersedia. Kamu bisa menghubungi tim konsultan kami untuk mendapatkan informasi cara daftar, syarat daftar, hingga keperluan kuliah.
Cara Daftar Kuliah Business School di Leeds University
Leeds menawarkan fasilitas canggih untuk membantu pengajaran dan pembelajaran berkualitas. Fasilitas tersebut termasuk ruang kelas dengan teknologi pengajaran interaktif terkini, ruang kuliah, ruang rapat besar yang canggih, dan ruang perdagangan modern dengan platform perdagangan virtual.
Menurut The Economist Which MBA? Rankings, Leeds berada di peringkat ke-2 di Inggris dan ke-9 secara global untuk kualitas fasilitasnya. Fakultas ini juga berada pada peringkat ke-22 di dunia untuk pengalaman pengembangan/pendidikan pribadi.
Menurut Survei Mahasiswa Nasional tahun 2020 untuk ‘overall satisfaction’, Leeds bersaing dengan semua universitas Russell Group, menduduki peringkat pertama dalam bidang Akuntansi, peringkat kedua dalam bidang Keuangan, peringkat ke-4 dalam Studi Bisnis, dan peringkat ke-6 dalam Studi Manajemen.