perkiraan biaya kuliah di le cordon bleu london

Perkiraan Biaya Kuliah di Le Cordon Bleu London

Beranda / Perkuliahan / Info Universitas / Perkiraan Biaya Kuliah di Le Cordon Bleu London

Le Cordon Bleu London menawarkan biaya kuliah yang bervariasi, tergantung pilihan program studi yang kamu inginkan. Le Cordon Bleu telah menjadi lembaga pendidikan dengan mahasiswa dari lebih dari 60 negara berbeda.

Berdiri sejak tahun 1895, Le Cordon Bleu fokus pada pengajaran teknik dan keahlian masakan Prancis selama 120 tahun. Dengan mendirikan lebih dari 35 sekolah dan 20 negara, Le Cordon Bleu merupakan lembaga jaringan global untuk seni kuliner dan manajemen perhotelan. Terdapat hingga 20.000 mahasiswa mendaftar di lembaga ini setiap tahunnya.

Le Cordon Bleu mempunyai tim pengajar para chef profesional serta profesor dari berbagai latar berbeda. Mereka sudah ahli pada bidangnya termasuk pendiri hotel dan restoran.

Biaya Studi di Le Cordon Bleu London

Universitas di Inggris ini menawarkan biaya kuliah yang sudah termasuk dengan perlengkapan dapur seperti satu set pisau untuk jurusan seni kuliner, seragam, dan materi perkuliahan. Semua kegiatan di luar lembaga juga sudah masuk dalam biaya kuliah. Misalnya untuk jurusan Wine Management yang mempunyai program mengunjungi kebun anggur.

Lembaga pendidikan vokasi ini juga membuka pendaftaran bagi seluruh calon mahasiswa dari berbagai belahan dunia dengan jadwal pendaftaran berikut:

  • Term 1 – Musim Dingin
  • Term 2 – Musim Semi
  • Term 3 – Musim Panas
  • Term 4 – Musim Gugur

Berikut adalah informasi lengkap biaya studi di lembaga vokasi tersebut sesuai pilihan studi:

Baca juga:
Profile Kampus Le Cordon Bleu UK

S1 Bisnis Manajemen Perhotelan Internasional dan S1 Bisnis Seni Kuliner

Kedua program studi ini tersedia dengan perkuliahan menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. Tujuannya adalah mempersiapkan para lulusan dalam mengejar karir sesuai impian. Program studi berjalan selama tiga tahun dengan total 4 semester akademik dan 2 program magang.

Pada tahun pertama, mahasiswa internasional harus mengeluarkan £13.500 dan biaya pendaftaran £200. Pada tahun ke-2, kamu harus mengeluarkan £13.000, sedangkan pada tahun ke-3 adalah £13.000.

Biaya Program Wine Management

Program 10 bulan pada Wine Management membantu agar kamu bisa memperoleh wawasan dan keterampilan secara praktek dan teori, termasuk berkunjung ke kebun anggur dan ikut 3 program internship.

Sistem perkuliahan ini menggunakan kurikulum yang membantu agar para pelajar bisa melakukan evaluasi kualitas anggur, analsiis anggur pada tingkat dunia, manajemen keahlian, bisnis, dan menemukan olahan makanan juga anggur. Biaya kuliah dalam 10 bulan yaitu £19.800 dengan biaya pendaftaran sudah termasuk, yaitu £200.

Baca juga:
Perkiraan Biaya Kuliah Di Le Cordon Bleu London

Cuisine Diploma

Le Cordon Bleu menawarkan program Cuisine Diploma sebagai program paling komprehensif dalam teknik kuliner klasik makanan ala Prancis. Pelajar yang bisa menyelesaikan studi ini akan mendapatkan kualifikasi profesional untuk peluang pekerjaan lebih baik.

Terdapat tiga tingkat Cuisine Diplome yaitu: Basic, Intermedia, dan juga Superior Cuisine. Program Basic Cuisine Certificate berjalan selama 3 bulan dengan biaya £10.600 termasuk biaya pendaftaran sebesar £500.

Intermediate Cuisine Certificate adalah program studi selama 3 bulan, dengan biaya £10.100, termasuk biaya pendaftaran sebesar £500. Superior Cuisine Certificate berdurasi 3 bulan, dengan biaya pendaftaran £500, sudah termasuk dalam biaya kuliah yang mencapai £10.300.

Bagi para pelajar yang tertarik mengambil program Cuisine Diploma dan program Grand Diploma selama 9 bulan, maka harus mengeluarkan biaya masing-masing sebesar £28.850 dan £49.200, termasuk biaya pendaftaran sebesar £1.500.

Baca Juga:
Le Cordon Bleu Ada Dimana Saja?

Pendaftaran Kuliah di Le Cordon Bleu London

Sekarang, kamu sudah memperoleh informasi lengkap tentang Le Cordon Bleu dan biaya kuliah yang harus kamu keluarkan pada setiap program studi yang ditawarkan. Berbagai negara yang menggunakan bahasa inggris sebagai bahasa utama pasti memberikan syarat pendaftaran kuliah dengan mempertimbangkan kemampuan bahasa asing mahasiswa internasional. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa melakukan konsultasi kuliah luar negeri di ICAN Education Consultant.

Untuk itu, kamu wajib mempersiapkan sertifikat IELTS sebagai bukti kemahiran berbahasa inggris B2 apabila diperlukan Student Route Visa. Syarat untuk memenuhi visa tersebut adalah kemampuan bahasa inggris dengan skor IELTS mencapai 5.0 atau lebih pada semua komponen.

ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - UTS Balikpapan
ICAN Event- New Zealand Jakarta
UTS College
Deakin University
SIT

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan