Universitas Seni Australia akan membantu kamu untuk mendapatkan kesempatan kuliah berkualitas di bidang yang menyenangkan. Jika kamu memiliki jiwa seni dan kreatifitas, bisa menyalurkan melalui jurusan seni.
Saat ini banyak perguruan tinggi luar negeri yang menyediakan program studi seni dengan berbagai macam bidang. Salah satunya adalah Australia yang merupakan salah satu negara berkualitas bagus di bidang pendidikan.
Topik Pembahasan
Rekomendasi Universitas Seni di Australia
Australia adalah salah satu negara yang banyak dijadikan tujuan oleh mahasiswa internasional untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Selain banyak kampus berkualitas bagus, ternyata Australia juga memberikan Berbagai macam program studi agar mahasiswa mudah untuk menentukan bidang yang diminati.
Berikut ini Universitas seni di Australia yang bisa jadi pilih,
Monash University
Monash University berdiri pada tahun 1958 dan saat ini menjadi salah satu perguruan tinggi yang cukup terkenal di Australia. Ada 6 kampus dengan lokasi berbeda yang bisa kamu pilih untuk Monash University. Saat ini kampus tersebut sudah memiliki 50000 mahasiswa yang datang dari berbagai macam negara.
Perguruan tinggi ini berhasil menyediakan jurusan seni, baik untuk seni rupa maupun seni kreatif dan desain. Tersedia 7 program studi seni rupa indah di Monash University yang bisa dijadikan pilihan. Tetapi jika tertarik untuk mengambil seni kreatif dan desain maka ada 37 program, sesuai dengan gelar yang diinginkan.
University of New South Wales
University of New South Wales adalah salah satu perguruan tinggi yang menjadi pusat pembelajaran dan penelitian berkualitas di dunia. Kampus ini berhasil masuk dalam 50 besar perguruan tinggi terbaik di dunia.
Ada Berbagai macam program studi yang disediakan oleh University of New South Wales dan salah satunya di bidang seni. Perguruan tinggi ini menyediakan 6 program seni rupa indah dan 37 program seni kreatif dan desain loh.
The University Of Melbourne
University Of Melbourne adalah pilihan selanjutnya untuk jurusan seni. Kampus ini menyediakan 11 program studi untuk seni rupa indah. Sedangkan bagi kamu yang tertarik untuk masuk program seni kreatif dan desain ada 56 program pilihan.
Universitas Negeri tertua di negara Victoria ini sudah ada sejak tahun 1853. Kampus utama berada di kota Melbourne dan beberapa lainnya tersebar di Australia. Selain program studi seni University Of Melbourne ini juga menyediakan beberapa jurusan di bidang teknik, kedokteran, sains, maupun musik. Tertarik masuk University of Melbourne?
Baca juga:
Kampus Terbaik Untuk Kuliah Film Di Australia
Universitas Seni Di Inggris
Apa Saja Syarat untuk Kuliah di Australia?
Australia adalah salah satu negara yang menyediakan fasilitas dan kualitas terbaik untuk mahasiswa internasional melanjutkan pendidikan. Namun, kuliah di Australia juga tidak mudah karena berbagai macam persyaratan dan proses seleksi secara ketat.
Untuk kuliah di Australia kamu bisa melakukan konsultasi kuliah luar negeri dengan konselor pendidikan tinggi luar negeri yaitu ICAN Education Consultants. Konsultasi pendidikan tinggi ke luar negeri akan membantu kamu untuk mempermudah proses pendaftaran dan menyiapkan berbagai macam syarat.
Hal pertama yang harus kamu siapkan adalah visa dan paspor. Kamu harus tahu bahwa australia adalah salah satu negara yang memiliki aturan ketat untuk proses imigrasi dan visa. Hal tersebut juga berlaku bagi mahasiswa internasional.
Selain itu, kamu juga harus memiliki kepemilikan bukti keuangan. Kuliah di Australia kamu harus memastikan bahwa mampu secara finansial. Jika tidak memiliki bukti kepemilikan keuangan maka kamu bisa mendapatkan masalah untuk memenuhi kebutuhan dasar.
Sebagian mahasiswa mungkin merasa bahwa nanti bisa bekerja setelah diterima di salah satu universitas di Australia. Namun, entah bekerja atau tidak tetapi pemerintah mengharuskan kamu memiliki bukti keuangan untuk bisa melanjutkan pendidikan tinggi di Australia.
Kamu juga harus memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik. Proses pembelajaran menggunakan bahasa Inggris. Jika kamu masih kesulitan untuk berbicara bahasa Inggris yang lancar tentu akan membuat proses pembelajaran terganggu dan tidak bisa berkomunikasi dengan teman maupun dosen.
Tidak heran, salah satu persyaratan untuk masuk di Australia harus mencantumkan sertifikat TOEFL maupun IELTS. Jadi semua persiapan harus disiapkan dengan baik jika ingin kuliah di Universitas seni Australia.