syarat, cara daftar dan jadwal kuliah universidad catolica san antonio de murcia, spanyol

Syarat, Cara Daftar dan Jadwal Kuliah Universidad Catolica San Antonio De Murcia, Spanyol

Beranda / Perkuliahan / Persiapan Kuliah / Syarat, Cara Daftar dan Jadwal Kuliah Universidad Catolica San Antonio De Murcia, Spanyol

Bagi para pelajar yang tertarik untuk kuliah di Spanyol, syarat, cara daftar dan jadwal kuliah Universidad Catolica San Antonio De Murcia menjadi informasi penting yang harus diketahui. Di situs resminya, kamu bisa mendapatkan informasi lengkap mengenai hal-hal tersebut.

Menjadi salah satu universitas di Spanyol yang cukup terkemuka, membuat UCAM menetapkan cara daftar kuliah yang cukup selektif untuk para kandidat mahasiswanya.

Untuk para mahasiswa yang mendaftarkan diri secara pribadi di situs resmi universitas, ada beberapa syarat dan prosedur daftar kuliah yang harus dipenuhi agar proses pendaftaran berjalan lancar.

Syarat dan cara daftar Universidad Catolica San Antonio De Murcia

Syarat dan cara daftar di UCAM Catholic University of Murcia, Spanyol tergabung dalam beberapa tahap yang harus dilakukan oleh para kandidat mahasiswa. Pastikan kamu tidak melewatkan satu tahap pun agar proses pendaftaran tidak menemui hambatan.

Persiapkan dokumen

Siapkan dokumen yang dibutuhkan dan kirimkan melalui email ke admissions[@]ucam.edu dan UCAM Enrollment Advisor di negara kamu. Dokumen yang perlu disiapkan antara lain:

  • Scan biopage dari passport kamu yang valid
  • Transkrip nilai sekolah menengah atas, diploma dan hasil ujian nasional (untuk Sarjana) dan transkrip akademik pendidikan tinggi gelar sarjana (untuk Pascasarjana)
  • Sertifikat kemampuan bahasa
  • Surat Motivasi
  • Curriculum Vitae

Wawancara

Tim internasional dari universitas akan mengadakan wawancara baik secara langsung atau melalui video conference.

Pembayaran biaya pendaftaran

Biaya pendaftaran harus dibayarkan melalui Flywire. Jika akses pembayaran secara online tidak tersedia, transfer telegraf bank internasional akan diterima.

Baca juga: Syarat Penting Untuk Mendapatkan Visa Pelajar Spanyol

Registrasi Online

Untuk mendapatkan tempat di UCAM, kamu bisa mendaftarkan diri lewat situs resmi universitas dan ikuti arahan yang diberikan.

  • Buatlah username
  • Isi informasi pribadi dan program studi yang diinginkan
  • Unggah semua dokumen yang dibutuhkan
  • Unggah semua dokumen ketikan kamu menerima Conditional Offer Letter, kamu bisa melakukan proses pembayaran biaya untuk untuk program Sarjana dan biaya reservasi akan dikurangkan dari total biaya kuliah

Legalisasi Dokumen

Untuk mahasiswa internasional, kamu perlu mengajukan permintaan untuk homologasi dari sekolah menengah atas lewat Spanish Ministry of Educations setelah beberapa prosedur ini selesai:

  • Transkrip nilai dilegalisasi oleh Hague Apostille untuk negara yang termasuk dalam Hague Agreement. Jika tidak, dokumen asli harus diautentikasi oleh Ministry of Education, Ministry of Foreign Affairs and Spanish Consulate/Embassy di negara di mana dokumen tersebut dikeluarkan
  • Dokumen diterjemahkan ke dalam bahasa Spanyol oleh penerjemah resmi atau lewat Konsulat Spanyol di negaramu

Surat Penerimaan

Ketika registrasi online dan legalisasi dokumen sudah selesai dan universitas telah menerima pembayaran (biaya pendaftaran, preinscription and reservation fee), surat penerimaan akan diinformasikan setidaknya 3 bulan sebelum tanggal masuk program.

Matrikulasi

Untuk mendapatkan matrikulasi, kamu perlu memenuhi beberapa tahap sebelum program dimulai:

  • Memberikan dokumen yang telah dilegalisasi ke Admissions Office atau kirimkan melalui surat ke International Admissions Office Universidad Catolica San Antonio de Murcia (UCAM) Campus de los Jeronimos s/n, 30107 Guadalupe, Murcia, Spain
  • Bayarkan sisa biaya kuliah

Jika tahapan di atas terlalu sulit untuk dilakukan sendiri, kamu bisa mendaftarkan diri lewat ICAN Education Consultant. Kami memiliki layanan agen pendidikan yang dilakukan oleh para tim dan konselor professional untuk membantu setiap tahap pendaftaran ke universitas tujuan. Hubungi tim kami untuk informasi lebih lanjut.

Jadwal Kuliah Universidad Catolica San Antonio De Murcia

Untuk jadwal kuliah program gelas Sarjana di kampus Murcia, kamu bisa mengunjungi situs resmi universitas. Untuk tahun akademik 2020/21 sendiri, perkiraan jadwal masuk kuliah adalah sebagai berikut.

19 Oktober 2020 Kelas tahun pertama untuk Gelar Sarjana dengan mahasiswa internasional
2-30 November 2020 Ujian semester1
15 Januari 2021 Pembelajaran semester 1 selesai
8 Februari 2021 Pembelajaran semester 2 dimulai
1-25 Maret 2021 Ujian semester 2
21 Mei 2020 Pembelajaran semester 2 selesai

Untuk informasi lebih lengkap mengenai jadwal masuk kuliah, kamu bisa langsung mengunjungi situs resmi universitas.

Baca juga : Akomodasi Dan Biaya Kuliah Universidad Catolica San Antonio De Murcia, Spanyol

Mengapa UCAM?

Dengan misi untuk membekali siswa dengan pengetahuan dan keterampilan yang melekat dalam profesi mereka, untuk meningkatkan keterampilan dan sikap mereka sebagai individu, memastikan kehadiran Christian di Universitas, masyarakat dan budaya.

Kamu akan mendapatkan kualitas pendidikan terbaik yang berlandaskan keyakinan di universitas ini. Di luar itu, UCAM menawarkan kegiatan-kegiatan olahraga yang akan menyeimbangkan kegiatan belajar dan kegiatan fisik para mahasiswanya.

Selain itu, kamu juga memiliki kesempatan untuk tinggal di kota yang indah, Murcia. Ada banyak kegiatan dan rekreasi yang bisa kamu dapatkan di kota ini. Jelajahi Murcia lewat situs resmi muciaturistica.es untuk melihat betapa menarik dan indah kota yang satu ini untuk ditinggali.

Sebagai mahasiswa internasional, kamu juga tidak perlu khawatir sebab UCAM memiliki informasi lengkap mengenai akomodasi dan kontak resmi para panyedia akomodasi tersebut. Dengan begitu, kamu bisa menemukan akomodasi terbaik di Murcia yang sesuai dengan kebutuhan kamu. 

Kunjungi situs resmi universitas untuk mendapatkan informasi lengkap mengenai universitas ini. Di sana, kamu tidak hanya mendapatkan informasi seputar syarat, cara daftar dan jadwal kuliah di Universidad Catolica San Antonio De Murcia, Spanyol tapi juga informasi penting lainnya. 

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan