Ini Syarat Masuk Jurusan Televisi dan Film

Ini Syarat Masuk Jurusan Televisi dan Film

Beranda / Perkuliahan / Info Jurusan / Ini Syarat Masuk Jurusan Televisi dan Film

Mengetahui apa saja syarat masuk jurusan Televisi dan film adalah salah satu hal wajib yang harus dilakukan. Hal ini berlaku bagi beberapa pelajar yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi untuk program studi tersebut.

Jurusan Televisi dan Film tidak hanya menuntut kreativitas, tetapi juga keterampilan teknis yang mumpuni. Mulai dari kemampuan menulis naskah yang kuat, pemahaman mendalam tentang teknik sinematografi, hingga keterampilan dalam mengedit video.

Untuk itu, institusi pendidikan biasanya memiliki syarat masuk yang ketat untuk memastikan bahwa para calon mahasiswa siap menghadapi tantangan dan tuntutan di dunia perfilman dan pertelevisian. Mari kita lihat apa saja persyaratan tersebut!

Syarat Masuk Jurusan Televisi dan Film

Untuk mewujudkan mimpi kamu masuk di program studi televisi dan film, tentu ada beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi terlebih dahulu. Berikut ini beberapa persyaratan umum yang harus kamu miliki:

Sudah Menyelesaikan Pendidikan SMA

Salah satu persyaratan masuk jurusan perfilman adalah memiliki ijazah SMA. Bagi calon mahasiswa tingkat sarjana, perlu menyertakan fotokopi ijazah atau Surat Keterangan Lulus dari sekolah jika ijazah belum diterbitkan. Selain itu, kamu juga perlu melampirkan daftar nilai dari kelas 10 hingga 12 yang sudah dilegalisir.

Mulai Mengikuti tes masuk

Di Indonesia, untuk masuk jurusan perfilman, kamu harus lulus tes masuk. Tes ini bisa berupa SNMPTN atau tes masuk mandiri yang diadakan oleh universitas yang dituju. Pastikan kamu lulus tes ini agar dapat diterima sebagai mahasiswa jurusan perfilman. Jangan lupa untuk memperhatikan passing grade-nya agar kamu bisa mempersiapkan diri dengan baik sejak jauh-jauh hari.

Memiliki Portofolio

Syarat selanjutnya kamu harus memiliki portofolio. Beberapa universitas juga menetapkan portofolio sebagai salah satu syarat masuk. Kamu perlu menyerahkan portofolio yang berisi karya video, tulisan seperti skenario atau cerpen, dan karya fotografi. Tidak hanya di Indonesia, universitas di luar negeri juga mewajibkan calon mahasiswa untuk mengunggah portofolio mereka ke situs resmi universitas.

Memiliki Sertifikat Bahasa Inggris yang Masih Berlaku

Syarat lain, yang mungkin opsional, adalah sertifikat bahasa Inggris seperti TOEFL atau IELTS untuk menunjukkan kemampuan bahasa calon mahasiswa. Skor yang dibutuhkan bervariasi tergantung pada persyaratan yang ditetapkan oleh masing-masing universitas.

Biasanya sertifikat bahasa Inggris yang masih berlaku ini diperuntukkan bagi kamu yang terbaik untuk mengambil kuliah di luar negeri. 

Baca Juga: Mengenal Universitas Dengan Jurusan Perfilman Terbaik di Dunia

Kuliah Jurusan Televisi dan Film di Luar Negeri

Jika kamu tertarik untuk melanjutkan pendidikan tinggi dengan program studi televisi dan film di luar negeri, maka hal tersebut bisa diwujudkan dengan mudah. Banyak perguruan tinggi bergengsi di luar negeri yang menyediakan program studi tersebut.

Apabila kamu tertarik mengambil program Sarjana (S1) dalam jurusan perfilman berlangsung selama 4 tahun. Selama masa studi, mahasiswa akan dipandu untuk memilih mata kuliah yang sesuai, memahami berbagai pilihan karir yang dapat ditempuh setelah lulus, serta program studi lanjutan yang tersedia (misalnya S2).

Perkuliahan pada tingkat S1 memberikan mahasiswa wawasan luas mengenai teknik pembuatan film, berbagai peralatan yang digunakan, serta teori-teori yang mendasarinya. Misalnya, mahasiswa akan mempelajari sejarah berbagai genre film, aspek dan elemen kreatif dalam pembuatan film, dan lain sebagainya, yang nantinya akan menjadi dasar bagi kegiatan praktik mereka.

Hal tersebut bisa disesuaikan dengan modul yang dipilih dan kemungkinan mahasiswa bisa menghabiskan banyak waktu di studio untuk mengembangkan keahlian sinematografinya. Salah satu aktivitas untuk meningkatkan keahlian tersebut adalah mengedit film, menyutradarai film, dan lainnya.

Mahasiswa jurusan televisi dan film juga bisa menghadiri berbagai macam kegiatan praktek, bahkan beberapa diantaranya adalah program wajib yang harus dilakukan. Kesempatan magang didapatkan dan membuat kamu akan belajar lebih banyak di lokasi syuting, baik untuk film maupun tv show. Hal tersebut dilakukan untuk mengenang serta membiasakan diri dengan lingkungan kerja yang sesungguhnya.

Baca juga:
Universitas Untuk Kuliah Film Di Inggris

Penutup

Ada banyak syarat masuk jurusan televisi dan film yang harus dipenuhi, baik bagi kamu yang tertarik untuk kuliah di dalam negeri maupun di luar negeri. Persyaratan untuk kuliah di luar negeri memang jauh lebih banyak karena ada berbagai macam dokumen yang harus dikirim. Untuk mempermudah proses pendaftaran jauh lebih baik jika kamu berkonsultasi terlebih dahulu dengan agen pendidikan luar negeri seperti ICAN Education.

Melalui agen pendidikan luar negeri kamu akan didampingi oleh konsultan pendidikan profesional untuk mendapatkan informasi seputar perkuliahan dan proses pendaftaran. Kamu juga bisa mengetahui bagaimana kehidupan mahasiswa internasional selama berada di luar negeri. Ada berbagai macam tips serta solusi menarik yang bisa kamu dapatkan untuk membantu mempermudah proses pendaftaran.

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan