The University of Sydney menjadi universitas peringkat pertama di Australia yang didirikan atas dasar prinsip kesetaraan potensi melalui pendidikan. Selain menjadi salah satu universitas terkemuka di Australia, universitas ini secara rutin juga berhasil menempati deretan 50 besar universitas terbaik di dunia.
Ada sebanyak 50,000 mahasiswa, 34 staf akademik dan 320,000 alumni menjadikan universitas ini semakin berkembang setiap tahunnya. Kini, Universitu of Sydney menjadi sebuah komunitas besar yang menawarkan 400 program studi pilihan untuk para kandidat mahasiswa.
Topik Pembahasan
Syarat Masuk Kuliah di The University of Sydney, Australia
Sebagai mahasiswa internasional, kamu mungkin diharuskan mengikuti berbagai tahapan pendaftaran yang telah ditetapkan. Mendaftar ke universitas mungkin menjadi hal yang sedikit sulit, tapi pihak universitas akan membantu di setiap prosesnya.
Jika kamu berencana kuliah di Australia, khususnya University of Sydney dan mendaftarkan diri sebagai pelajar internasional, berikut beberapa syarat masuk yang harus kamu penuhi.
Proses Umum
Gunakan link Course Search pada situs resmi universitas di sydney.edu.au untuk mencari pilihan kelas yang ingin kamu pilih. Setelah itu, gunakan filter untuk mencari level gelar dan peminatan. Lalu klik pada lik “Course” untuk mencari informasi lengkap seputar:
- Apa saja yang akan kamu pelajari
- Kriteria pendaftaran
- Tenggat waktu aplikasi
- Jalur potensi karir
Ketika memilih kelas, kamu harus melihat apakah kelas pilihanmu memiliki syarat khusus. Hal ini biasanya berlaku untuk kelas persiapan karir.
Kriteria ini bukanlah kriteria penerimaan yang dapat dinilai, namun ini memungkinkan kamu untuk melengkapi kelayakan kelas dengan sempurna.
Baca juga:
Program Foundation di University of Sydney
Tentang Master of Development Studies di University of Sydney
Cek Kelayakan Diri
Untuk semua kelas, kamu perlu mendemonstrasikan beberapa hal tentang dirimu, seperti memenuhi persyaratan bahasa Inggris. Lengkapi tes kelayakan bahasa Inggris dengan nilai minimal tertentu, syarat nilai bisa ditemukan pada bagian kanan di halaman “Course”.
Untuk semua kelas dalam program Undergraduate, kamu harus mendemonstrasikan dirimu dalam beberapa hal, seperti telah belajar atau menyelesaikan kualifikasi yang diakui dengan nilai yang disyaratkan. Mengacu pada Guide to 2021 Admission Criteria For International Students untuk skor indikatif yang dibutuhkan dalam kualifikasi pendidikan menengah di luar negeri.
Untuk semua kursus dalam gelar Postgraduate, kamu harus memenuhi persyaratan telah memenuhi kualifikasi tersier yang telah diakui. Informaso lebih lanjut bisa ditemukan di halaman “Spesific Course”, dan bisa mencakup studi sebelumnya di bidang yang sama, atau memenuhi IPK minimum yang telah ditetapkan.
Persiapkan Kelengkapan Dokumen
Persyaratan dokumen yang harus kamu penuhi mencakup salinan passport yang telah di-scan. Berikut beberapa dokumen yang dibutuhkan:
- Hasil tes Bahasa Inggris
- Transkrip akademik
- Sertifikat gelar
- Dokumentasi beasiswa
- Perubahan akta nama (setelah menikah)
Dokumen yang menggunakan bahasa selain Inggris harus diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris oleh penerjemah resmi dengan badan pemerintah atau Panitera dari lembaga penerbit.
Cek Kondisi Keuangan
Sebelum mendaftarkan diri, kamu harus mengerti beberapa biaya yang harus kamu bayarkan dan mencakup:
- Biaya kuliah
- Biaya tambahan lainnya
Kamu juga harus mencari pilihan dukungan finansial yang mungkin tersedia untukmu. The University of Sydney juga memiliki berbagai bantuan pendidikan yang tersedia untuk para mahasiswa internasional.
Kirimkan Aplikasimu
Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengirimkan aplikasi pendaftaran di The University of Sydney, seperti:
- Mendaftar Langsung: Mahasiswa internasional bisa mendaftarkan diri secara langsung ke universitas melalui situs resmi. Untuk mengirimkan aplikasi, kamu perlu membayarkan biaya proses aplikasi sebesar AUD$125.
- Ajukan melalui agen resmi: Beberapa siswa memilih untuk mendaftar melalui agen resmi University of Sydney, untuk mendapatkan bantuan dalam aplikasi universitas dan pengaturan visa. Harap dicatat bahwa hanya agen yang terdaftar di situs web universitas yang berwenang mewakili pendaftaran siswa.
- Mendaftar melalui UAC: Kamu bisa mendaftarkan diri melalui University Admissions Centre (UAC), jika kamu mendaftar sebagai mahasiswa gelar Undergraduate, dengan persyaratan kualifikasi Australian Year 12 terbaru di dalam atau luar Australia atau International Baccalaureate (IB) di Australia.
Baca juga : Daftar Jurusan Kuliah Di The University Of Sydney, Australia
Daftarkan Diri Segera!
Untuk mendaftarkan diri di University of Sydney dengan proses yang lebih mudah, kamu bisa menghubungi agen pendidikan luar negeri, termasuk ICAN Education Consultant. Dengan layanan terbaik yang kami berikan, kamu bisa melakukan proses pendaftaran hingga pengajuan visa yang lebih mudah.
Tim professional yang kami miliki dapat mendampingi proses pendaftaran dan memberikan konsultasi secara lengkap terkait kuliah di luar negeri. Di manapun universitas dan negara tujuan kamu, tim kami dapat membantu.
Daftarkan diri sesuai dengan tanggal pendaftaran yang telah ditetapkan, agar aplikasi pendaftaran kamu bisa diproses oleh pihak universitas.