Universitas negeri di Tokyo bisa menjadi pilihan tepat bagi para pelajar yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan di Jepang. Tokyo adalah ibu kota Jepang dan terkenal sebagai kota pendidikan di Jepang. Sekalipun banyak juga beberapa kota di Negara Sakura tersebut yang menyediakan berbagai macam perguruan tinggi ternama.
QS World University Rankings berhasil merilis beberapa kota terbaik untuk pelajar di dunia pada tahun 2022. Pemeringkatan tersebut dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai macam faktor. Tokyo menduduki peringkat ke 2 sebagai kota terbaik untuk pelajar di Asia.
Dengan adanya pemeringkatan tersebut, banyak pelajar internasional yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan tinggi mereka di Tokyo. Selain itu, Tokyo juga menyediakan berbagai macam perguruan tinggi mulai dari swasta hingga negeri. Masing-masing memiliki kualitas dunia yang tidak perlu diragukan lagi.
Topik Pembahasan
Universitas Negeri di Tokyo yang Paling Populer
Ibukota Jepang bisa dijadikan tujuan bagi pelajar Indonesia untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Kota tersebut memiliki berbagai macam perguruan tinggi sesuai dengan keinginan para pelajar. Selain itu gaya hidup di kota tersebut juga bisa dijadikan contoh karena kebudayaan masyarakat setempat.
Nah, para pelajar di Indonesia pasti ingin berhasil untuk masuk ke universitas negeri. Ada beberapa perguruan tinggi negeri di Tokyo yang bisa dijadikan pilihan, seperti berikut;
University of Tokyo
Siapa yang tidak kenal dengan University of Tokyo? Salah satu kampus bergengsi di Tokyo tersebut adalah perguruan tinggi negeri yang banyak dijadikan tujuan oleh mahasiswa internasional. Sejak berdiri pada 1877, perguruan tinggi ini merupakan salah satu terbaik di Tokyo.
Banyak pelajar asing yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan tinggi di kampus ini karena menyediakan banyak program studi, bahkan ada sekitar 4 ribu program studi yang ditawarkan. Proses pembelajaran tersedia dengan menggunakan bahasa Jepang maupun bahasa Inggris, sesuai dengan kebutuhan setiap mahasiswa.
Baca Juga: Fakta Kuliah di Jepang
Tokyo Institute of Technology
Jika tertarik untuk mempelajari ilmu teknologi di Jepang maka Tokyo Institute Of Technology bisa menjadi pilihan yang tepat. Perguruan tinggi satu ini berhasil menduduki peringkat ke 56 sebagai kampus terbaik di dunia dan patut dipertimbangkan untuk melanjutkan pendidikan di bidang teknologi.
Kampus ini menawarkan Berbagai macam program pada bidang teknik dan teknologi yang unggul. Setiap mahasiswa bisa menikmati proses pembelajaran dengan fasilitas terbaik, selain itu juga tersedia tenaga pengajar yang memang ahli pada bidangnya.
Tokyo Medical and Dental University
Tokyo Medical and Dental University adalah pilihan tepat bagi mahasiswa yang ingin belajar dibidang medis. Perguruan tinggi negeri ini memang fokus pada pengajaran di bidang medis dan Kedokteran Gigi.
Jika tertarik untuk menjadi salah satu mahasiswa di Tokyo Medical and Dental University, maka kamu bisa mencoba untuk berkonsultasi dengan agen pendidikan luar negeri terbaik yaitu ICAN Education Consultant. Agen pendidikan luar negeri ini akan membantu kamu untuk mendapatkan berbagai macam informasi penting sebelum kuliah di Tokyo. Tertarik untuk bergabung?
Tokyo University of Agriculture and Technology
Mahasiswa internasional juga bisa bergabung dengan Tokyo University of Agriculture and Technology, sebagai salah satu kampus yang fokus pada bidang pertanian dan teknologi. Didirikan sejak tahun 1877, kampus ini berhasil menjadi salah satu perguruan tinggi negeri di tahun 1949.
Penutup
Kamu bisa mempelajari tentang teknologi dalam bidang pertanian dengan maksimal di kampus ini. Saat ini, universitas Jepang ini sudah menyediakan lebih dari 300 program studi untuk jenjang undergraduate maupun graduate.
Ada banyak kampus negeri terbaik dan berkualitas dunia yang bisa kamu pilih ketika kuliah di Tokyo. Bahkan beberapa kampus memiliki bidang pendidikan yang khusus sehingga memudahkan kamu untuk fokus belajar. Jika tertarik untuk bergabung dengan salah satu universitas negeri di Tokyo, maka siapkan diri kamu dari sekarang ya.