Biaya kuliah di UMM Malaysia bisa menjadi acuan bagi kamu untuk mempertimbangkan program studi serta jenjang pendidikan yang akan diambil. UUM atau Universiti Utara Malaysia adalah salah satu perguruan tinggi unggulan yang menyediakan banyak jurusan terbaik dengan program pendidikan beragam.
Memutuskan untuk kuliah di Malaysia ada banyak sekali hal yang harus dipertimbangkan, salah satunya adalah biaya perkuliahan. Dengan mempertimbangkan biaya perkuliahan sebaik mungkin, kamu bisa membuat sebuah anggaran biaya pendidikan dan biaya hidup selama tinggal di Malaysia, sehingga tidak akan menghambat proses studi.
Topik Pembahasan
- Tentang Universiti Utara Malaysia
- Biaya Kuliah di UUM Malaysia
- School of Multimedia Technology & Communication
- School of Computing
- School of Quantitative Sciences
- Tunku Puteri Intan Safinaz School of Accountancy
- School of Economics, Finance And Banking
- Islamic Business School
- School of Business Management
- School of Technology Management & Logistics
- SCHOOL of GOVERNMENT
- School of International Studies
- School of Tourism, Hospitality & Event Management
- School of Applied Psychology, Social Work And Policy
- Penutup
Tentang Universiti Utara Malaysia
Universiti Utara Malaysia atau UUM didirikan dengan tujuan utama mengembangkan dan memajukan pendidikan manajemen di Malaysia. Program akademik yang disusun di kampus ini secara khusus bertujuan menyediakan beragam pengetahuan akademis dan keterampilan intelektual di berbagai macam bidang, seperti berikut:
- Manajemen
- Akuntansi
- Ekonomi
- Teknologi Informasi
- Administrasi Publik
- Manajemen Sumber Daya Manusia
- Kewirausahaan
- Keuangan Dan Perbankan, Hukum
- Pemasaran
- Manajemen Teknologi
- Komunikasi
- Kerja Sosial
- Multimedia
- Pendidikan
- Ilmu Pengetahuan Keputusan
- Hubungan Internasional
- Manajemen Bisnis
- Pariwisata
- Administrasi Muamalat
- Manajemen Pengembangan
- Logistik Dan Transportasi
- Perhotelan
- Manajemen Risiko Dan Asuransi
- Media Teknologi
- Ilmu Pengetahuan Manajemen Agribisnis
- Matematika Bisnis
- Statistik Industri
- Konseling
UUM juga berperan sebagai katalisator untuk pembangunan sosial-ekonomi di wilayah utara Semenanjung Malaysia. Dengan infrastruktur dasar universitas, fasilitas yang lengkap, dan sumber daya manusia berkualitas internasional, diharapkan dapat memberikan dorongan yang signifikan untuk mengembangkan dan mempertahankan sebagian besar, bahkan seluruh kegiatan sosial-ekonomi di wilayah tersebut.
Selain dari segi bisnis yang berkaitan dengan memberikan pendidikan berkualitas, melakukan penelitian yang komprehensif, dan menggalakkan budaya publikasi ilmiah, Universitas ini bertekad memberikan kontribusi yang signifikan pada pembangunan sosial, ekonomi, dan intelektual masyarakat di luar lingkup kampus.
Peran penting yang selalu diutamakan adalah keterlibatannya dengan masyarakat lokal melalui proyek-proyek berbasis masyarakat, serta dalam mengembangkan atau memperkuat kemitraan antara masyarakat dan universitas melalui kerja sama dengan instansi pemerintah dan/atau sektor swasta.
Tujuan utama Universitas Malaysia ini adalah:
- Menjadi pusat keunggulan dalam pendidikan manajemen.
- Menjadi pusat rujukan utama dalam semua aspek penelitian dan praktik manajemen.
- Menjadi sumber utama dalam bidang studi manajemen.
Tertarik kuliah di Universiti Utara Malaysia? Ketahui lebih dulu biaya kuliahnya.
Biaya Kuliah di UUM Malaysia
Untuk biaya pendaftaran di UUM, paling tidak kamu harus mengeluarkan biaya RM 2,050. Selain itu juga ada biaya layanan setiap semester RM 680, biaya akomodasi per semester RM 570. Lantas bagaimana dengan biaya kuliah di UUM Malaysia? Nah, berikut ini rincian biaya kuliah di UUM Malaysia:
School of Multimedia Technology & Communication
- Bachelor of Communication with Honours – RM 37,600
- Bachelor of Media Technology with Honours – RM 32,900
- Bachelor of Science with Honours (Multimedia) – RM 32,900
School of Computing
- Bachelor of Science with Honours (Information Technology) – RM 32,900
- Bachelor of Computer Science with Honours – RM 37,600
School of Quantitative Sciences
- Bachelor of Science with Honours (Business Mathematics) – RM 33,600
- Bachelor of Science with Honours (Industrial Statistics) – RM 33,600
- Bachelor of Science with Honours (Decision Science) – RM 33,600
Tunku Puteri Intan Safinaz School of Accountancy
- Bachelor of Accounting with Honours – RM 40,000
- Bachelor of Accounting (Information System) with Honours – RM 40,000
School of Economics, Finance And Banking
- Bachelor of Science Economics with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Finance with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Sciences Agribusiness Management with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Banking with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Risk Management and Insurance with Honours – RM 33,600
Islamic Business School
- Bachelor of Islamic Finance and Banking with Honours – RM 33,600
School of Business Management
- Bachelor of Business Administration with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Human Resource Management with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Marketing with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Entrepreneurship with Honours – RM 33,600
School of Technology Management & Logistics
- Bachelor of Technology Management with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Business Administration (Logistics &
- Transportation) with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Operations Management with Honours – RM 33,600
SCHOOL of GOVERNMENT
- Bachelor of Public Management with Honours – RM 29,400
- Bachelor of Development Management with Honours – RM 29,400
School of International Studies
- Bachelor of International Business Management with Honours – RM 33,600
- Bachelor of International Affairs Management with Honours – RM 29,400
School of Tourism, Hospitality & Event Management
- bachelor of hospitality management with honours – rm 33,600
- bachelor of tourism management with honours – rm 33,600
- bachelor of event management with honours – rm 33,600
School of Applied Psychology, Social Work And Policy
- Bachelor of Counselling with Honours – RM 33,600
- Bachelor of Social Work Management with Honours – RM 33,600
School of Languages, Civilisation And Philosophy
- Bachelor of Applied Linguistics and Business Administration with Honours – RM 33,600
Biaya kuliah tersebut dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan Universiti Utara Malaysia.
Baca juga :
Kuliah Di Universitas Swasta Terbaik Malaysia
Penutup
Biaya kuliah di UUM Malaysia bisa menjadi bahan pertimbangan dengan program studi yang diinginkan. Untuk mendapatkan informasi biaya perkuliahan secara lengkap dan menganggarkan keuangan selama masa studi di Malaysia, kamu bisa konsultasi dengan agen pendidikan luar negeri ICAN Education.
Konsultan pendidikan luar negeri tersebut akan memberikan berbagai macam tips serta solusi untuk bisa kuliah di Malaysia, lebih tepatnya di perguruan tinggi yang menjadi favorit kamu. Kamu akan didampingi oleh konselor yang profesional seputar kuliah di Malaysia.