daftar pilihan kuliah jurusan ilmu komputer di kanada dan prospek kerja

Daftar Pilihan Kuliah Jurusan Ilmu Komputer di Kanada dan Prospek Kerja

Beranda / Perkuliahan / Info Universitas / Daftar Pilihan Kuliah Jurusan Ilmu Komputer di Kanada dan Prospek Kerja

Memilih kuliah jurusan ilmu komputer di Kanada merupakan keputusan sangat besar. Kamu akan meninggalkan Indonesia, dan harus menentukan universitas mana yang akan menjadi tempat kamu belajar, hingga memudahkan karir setelah lulus. Berbagai universitas di Kanada mempunyai pengalaman luar biasa di bidang Ilmu Komputer atau Computer Science.

Kanada dikenal sebagai negara yang unggul dalam hal metode pengajaran, efisiensi akademik, dan prospek kerja bagi lulusan Illmu komputer. Inilah salah satu alasan mengapa banyak mahasiswa internasional memilih melanjutkan studi jurusan Computer Science di Kanada.

Di mata dunia, Kanada adalah salah satu negara yang berhasil di bidang inovasi dan teknologi. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya banyak pusat teknologi terbesar di dunia terletak di Kanada. Sehingga, tidak sedikit juga perusahaan raksasa melakukan investasi di Kanada, seperti Google, Fujitsu, dan Siemens.

Pilihan Universitas Jurusan Ilmu Komputer di Kanada

Belajar Ilmu Komputer di Kanada akan memberikan banyak pilihan universitas yang berkualitas dan diakui secara global. Selama menjalani perkuliahan ilmu komputer di Kanada, kamu dapat memanfaatkan berbagai fasilitas dan riset kelas dunia. Kamu juga akan mendapatkan pengalaman langsung di lapangan serta meningkatkan keterampilan teknis di bidang IT.

Untuk mendaftar kuliah di jurusan Ilmu Komputer, kamu bisa menentukan universitas Kanada sebagai target belajar. Selanjutnya, lakukan konsultasi tanpa biaya dengan menghubungi konsultan pendidikan luar negeri, ICAN Education Consultant.

Berikut adalah apa saja pilihan universitas yang dapat kamu pertimbangkan ketika memutuskan kuliah jurusan ilmu komputer di Kanada:

University of Toronto

University of Toronto merupakan universitas ilmu komputer top di Kanada yang berhasil mendapatkan peringkat ke-34 top dunia menurut QS World University Rankings 2022. Universitas tersebut merupakan lembaga asal bagi dua pemenang Turing Award.

Selain program Sarjana, universitas Kanada ini juga menyediakan program Pascasarjana. Beberapa contoh program Computer Science di University of Toronto, yaitu: Data Science Specialist, Computer Science Specialist, dan Computer System.

Menjadi bagian dari Faculty of Arts and Science, mahasiswa ilmu komputer dapat memilih mata kuliah dari jurusan lain dalam satu fakultas. Kamu bisa belajar tentang Artificial Intelligence, Computer System, Game Design, Web and Internet Technologies, hingga Computational Linguistics. University of Toronto memberikan fasilitas laboratorium inovasi agar mahasiswa berkolaborasi dan merancang software.

Baca juga : Estimasi Biaya Hidup Di Vancouver Canada

University of British Columbia

University of British Columbia merupakan universitas unggul terkait Artificial Intelligence, Data Science, Machine Learning, dan riset sistem komputer. Lulusan Universitas tersebut bahkan telah dipekerjakan di berbagai perusahaan teknologi terkemuka, termasuk Amazon dan Google.

Berada di Vancouver, BC, University of British Columbia berhasil mendapatkan pengakuan dunia dalam ilmu komputer. Departemen Ilmu Komputer di universitas tersebut menduduki peringkat ke-25 terbaik dunia, serta konsisten berada di peringkat top 3 departemen Computer Science di Kanada.

Ketika mendaftar kuliah jenjang Sarjana program Ilmu Komputer, kamu bisa memilih jurusan utama atau jurusan minor. Sedangkan jika ingin mendaftar kuliah Pascasarjana, kamu dapat memilih program data science. Untuk mahasiswa PhD atau S3, terdapat sejumlah program studi yang akan membantu memperdalam wawasan di bidang Computer Science dengan keterampilan kelas dunia.

Baca juga: Universitas Di Kanada Memberikan Prospek Kerja Terbaik

University of Waterloo

University of Waterloo menawarkan The David R. Cheriton School of Computer Science, rumah bagi lebih dari 100 profesor, dosen, anggota fakultas, 60 staf untuk mahasiswa jurusan Ilmu Komputer. Terdapat lebih dari 4.000 mahasiswa sarjana dan 400 mahasiswa pascasarjana belajar di fakultas tersebut. Fakultas ini berdiri sejak tahun 1967, berkembang menjadi pusat riset Ilmu Komputer terbesar di Kanada.

Menurut Maclean’s 2023 University Rankings, University of Waterloo berada pada urutan pertama selama tiga tahun berturut-turut sebagai universitas terbaik. Hal ini karena University of Waterloo menawarkan program dan kegiatan riset yang berkualitas. Sementara dari hasil QS World University Subject Rankings

2021, 2022, dan 2023, universitas tersebut berada dalam deretan top 25 universitas Ilmu Komputer.

Mahasiswa sarjana di University of Waterloo berpeluang mendapatkan pengalaman kerja, dibayar selama dua tahun. Program tersebut merupakan hasil kerjasama antara universitas dengan industri relevan, termasuk Google, Microsoft, dan Facebook. Mahasiswa sarjana dapat menyandang gelar Bachelor of Computer Science, dan Bachelor of Matematics with a major in Computer Science.

Sedangkan mahasiswa pascasarjana atau S2 di universitas tersebut juga dapat belajar beberapa bidang penelitian, seperti: Machine learning, Artificial Intelligence, Programming Languages, Quantum Computing, Software Engineering, Computer Graphics, dan Systems and Networking.

Baca Juga : Persyaratan Visa Kanada

Prospek Kerja Mahasiswa Ilmu Komputer di Kanada

Prospek kerja mahasiswa yang telah menyandang gelar di bidang Ilmu komputer terbilang sangat menjanjikan. Pasar kerja untuk lulusan Computer Science di Kanada mempunyai tingkat persaingan tinggi. Jika kamu mempunyai keterampilan dan pengalaman sesuai kebutuhan perekrut, kamu pasti akan mendapatkan pekerjaan segera setelah lulus.

Lulusan Computer Science di Kanada dapat bekerja di berbagai bidang industri berbeda, termasuk Teknologi Informasi, Telekomunikasi, Pengembangan Perangkat Lunak, dan Konsultasi. Bahkan, kamu juga dapat memanfaatkan pengalaman belajar selama di bangku kuliah untuk memulai bisnis sendiri.

Berdasarkan laporan the Information and Communications Technology Council of Canada atau ICTC, permintaan kebutuhan lulusan Computer Science terus meningkat. Sehingga, kamu dipastikan bisa bekerja setelah lulus kuliah.

Laporan dari ICTC juga menunjukkan jika lulusan Computer Science termasuk dalam pekerja yang mendapatkan bayaran tertinggi di Kanada. Gaji awal rata-rata lulusan Computer Science adalah 83,203 CAD dan gaji rata-rata karir tingkat menengah adalah 121,395 CAD.

Prospek pekerjaan yang tersedia adalah di bidang Forensic Science, Banking, Technical Writing, Medical Applications (Tomography dan Bioinformatics), Business Equipment, Geographic Information System, Game Design, dan Computer-Aided Design.

Itulah informasi lengkap tentang pilihan kuliah jurusan ilmu komputer di Kanada. Dengan adanya banyak mahasiswa internasional dari berbagai negara, pilihan universitas terkemuka, dan peluang berkarir profesional, kamu bisa segera mengirimkan aplikasi pendaftaran kuliah jurusan Ilmu Komputer sekarang juga!

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan