Cardiff University SAT requirements merupakan salah satu tes yang wajib diikuti oleh siswa internasional. SAT atau Scholastic Aptitude Test merupakan salah satu persyaratan masuk. Sebenarnya tes yang satu ini cukup wajib Jika kamu tertarik untuk kuliah di luar negeri.
Ada beberapa universitas di Amerika dan beberapa negara lain yang mencantumkan hasil nilai tes tersebut. Siswa internasional memang harus menyelesaikan Tes tersebut jika ingin diterima di salah satu perguruan tinggi luar negeri.
Untuk bisa menyelesaikan tes SAT memang tidak mudah, sebab ada banyak persiapan yang harus dilakukan. Terlebih lagi jika sebelumnya kamu belum pernah mendaftar dan mengikuti tes ini, jadi harus mencari banyak informasi lagi ya.
Topik Pembahasan
Memahami Tentang Tes SAT
Menyelesaikan Cardiff University SAT requirements memang tidak mudah. Calon siswa internasional harus memahami tentang tes tersebut terlebih dahulu. Jadi tes SAT merupakan ujian standarisasi yang sudah diciptakan oleh college board, di mana merupakan lembaga nirlaba dengan basis di Amerika Serikat.
Secara umum tes ini akan diikuti oleh para pelajar yang telah menuntaskan pendidikan selama 12 tahun dan ingin memasuki janjinya perguruan tinggi luar negeri. Tes SAT juga sudah diakui secara global dan sering dijadikan acuan untuk bisa kuliah di luar negeri.
Apakah tes SAT sama dengan TOEFL atau IELTS? Tentu saja berbeda, sebab TOEFL dan IELTS memiliki fungsi untuk menguji kelancaran bahasa Inggris, sedangkan tes SAT bisa menguji kesiapan kamu untuk mengikuti perkuliahan S1 di luar negeri. Nantinya hasil dari tes tersebut bisa digunakan menjadi nilai tambah Jika ingin mendapatkan beasiswa.
Siapa saja yang bisa mengikuti tes SAT? Sebenarnya tes tersebut bisa diikuti semua orang yang ingin mendaftar di beberapa perguruan tinggi Amerika Serikat maupun negara lain untuk perjanjian pendidikan S1. Sudah banyak universitas di beberapa negara maju yang menerima nilai tes tersebut, salah satunya adalah Cardiff University.
Patokan Nilai SAT di Cardiff University
Ada berbagai macam syarat yang harus dipenuhi oleh siswa internasional untuk bisa kuliah di Cardiff University. Persyaratan masuk di kampus tersebut Sebenarnya cukup bervariasi, bisa disesuaikan dengan tingkat studi yang diambil, program studi yang diinginkan, serta kemahiran bahasa Inggris.
Ada beberapa persyaratan untuk tes SAT jika mengambil program undergraduate atau sarjana. Untuk program sarjana, calon siswa internasional akan diminta memiliki salah satu dari beberapa persyaratan, seperti berikut;
- Tiga Penempatan Lanjutan (AP) dengan skor di kisaran 5,4,4 – 4,4,3.
- Tiga Tes Mata Pelajaran SAT dengan skor di kisaran €600-€680.
- Kombinasi Tes Subjek Penempatan Lanjutan / SAT yang dinilai seperti di atas, untuk memasukkan tiga kualifikasi secara total.
- Berhasil menyelesaikan gelar Associate di Community College yang diakui. Cardiff University tidak memiliki kesamaan nilai atau menetapkan persyaratan untuk kualifikasi ini, dan semua aplikasi akan dinilai berdasarkan kasus per kasus oleh sekolah akademik; namun, IPK 3.0 atau lebih biasanya akan dipertimbangkan.
- Berhasil menyelesaikan satu tahun atau lebih studi sarjana di universitas yang diakui di AS (akan diputuskan berdasarkan kasus per kasus oleh sekolah Akademik).
- Satu kelas Kehormatan/Tingkat Perguruan Tinggi/Pendaftaran Ganda atau kelas AP menggantikan salah satu tes di atas. Dalam beberapa keadaan, pihak kampus dapat mempertimbangkan dua kelas Kehormatan/tingkat Perguruan Tinggi/Pendaftaran Ganda sebagai pengganti dua ujian.
Siswa internasional tidak perlu mengikuti tes tersebut ketika akan melamar. Jika memungkinkan, justru pelamar harus menyertakan perincian tes yang mereka rencanakan untuk diambil di tahun senior sebagai bagian dari aplikasi UCAS.
Untuk bisa menyelesaikan Cardiff University SAT requirements kamu bisa mencoba untuk berkonsultasi dengan ICAN Education Consultant. Agen pendidikan luar negeri tersebut memiliki berbagai macam solusi agar kamu bisa diterima di Cardiff University sebagai siswa internasional. Tes SAT menjadi salah satu persyaratan yang bisa dituntaskan.
Persyaratan Bahasa Lain yang Diterima di Cardiff University
Persyaratan minimum universitas untuk bahasa Inggris adalah nilai C/4 di GCSE atau IELTS (Akademik) dengan nilai keseluruhan 6,5 dan minimal 5,5 di setiap subketerampilan, namun untuk beberapa program sarjana dan pascasarjana, tutor penerimaan mungkin meminta nilai yang lebih tinggi atau skor. Universitas juga menerima berbagai tes bahasa Inggris dan kualifikasi akademis untuk masuk dan telah menerbitkan daftar tes setara GCSE dan IELTS yang dapat diterima.
Universitas memiliki beberapa perjanjian untuk universitas yang memiliki perjanjian kemitraan formal sehubungan dengan persyaratan Bahasa Inggris. Pelamar dari institusi mitra harus menghubungi tempat studi mereka saat ini untuk rincian lebih lanjut mengenai kelayakan.
Saat mendaftar untuk sebagian besar program, jika kamu tidak memiliki hasil tes bahasa Inggris, maka dapat mengirimkannya nanti. Harap cantumkan pada formulir pendaftaran kapan kamu mengikuti atau berencana mengikuti tes bahasa Inggris dan kapanakan menerima hasil tes. Lalu, kamu dapat mengirimkan hasil tes setelah memilikinya. Dalam hal ini, penawaran kamu akan bergantung pada hasil tes.