Berhasil menyelesaikan program Bachelor sudah merupakan pencapaian yang baik bagi para pelajar. Namun, terkadang para pelajar masih ingin mengasah ilmu pengetahuannya dengan cara melanjutkan ke tingkat pendidikan yang selanjutnya. Tingkat pendidikan yang selanjutnya merupakan tingkatan Master yang pemilik gelar Master akan memiliki nilai tambah ketika melamar pekerjaan di sebuah perusahaan.
Program Master sudah sangat umum. University of Adelaide Master of Marketing merupakan salah satu pilihan pendidikan Master di bidang pemasaran. Jadi bila kamu ingin mengambil program master disini tapi tidak tahu apa saja yang perlu diperhatikan, silahkan hubungi agen kuliah luar negeri ICAN Education Consultant.
Topik Pembahasan
3 Poin Penting dalam Program Master of Marketing di University of Adelaide
Program Master dinilai penting karena akan menambah kemampuan dan wawasan seseorang agar lebih siap untuk bekerja sesuai di bidangnya. Di University of Adelaide Master of Marketing, para mahasiswa akan dibekali wawasan mendalam mengenai bidang pemasaran. Pendidikan di program master juga sangat penting ketika melamar jabatan tinggi di sebuah perusahaan.
Perusahaan tentu akan menilai dan mencermati sejarah pendidikan dari orang yang akan mengisi posisi tinggi di perusahaan tersebut. Di bawah ini adalah beberapa hal penting yang perlu diperhatikan ketika ingin mengambil program master di University of Adelaide Master of Marketing, antara lain:
1. Entry Requirements
Untuk mendaftar di University of Adelaide, ada syarat-syarat yang harus dipenuhi. Pertama, ada syarat penguasaan Bahasa Inggris, dimana para pendaftar harus mencantumkan hasil tes Bahasa Inggris mereka. Tes Bahasa Inggris yang diterima antara lain IELTS, TOEFL, Pearson, dan C1 Advanced. Skor yang diperoleh juga harus memenuhi syarat minimal masing-masing tes tersebut, misalnya pada TOEFL, skor minimum keseluruhan yang harus diraih adalah 79.
2. Potential Careers
Banyak sekali peluang karir yang dapat diperoleh ketika menjalani pendidikan di Master of Marketing. Beberapa karir potensial tersebut antara lain Market Researcher, Marketing Planner, Brand Marketer, Communications Officer, Product and Advertising Manager, Public Relations Officer, Retail Manager, dan Sales Manager. Posisi tersebut merupakan posisi yang cukup baik di sebuah perusahaan, dimana penghasilan yang didapat juga akan cukup besar.
3. Degree Structure
Untuk bisa menyelesaikan pendidikan master of marketing, mahasiswa harus menempuh 2 tahun pembelajaran dengan total minimal courses sebanyak 16. Mahasiswa juga dapat menyelesaikan dalam waktu lebih cepat, yaitu hanya 1,5 tahun dengan total mengambil lebih dari 12 courses.
Terdapat mata kuliah wajib yang harus diambil oleh para mahasiswa untuk dapat lulus, dan juga ada beberapa mata kuliah tambahan yang dapat memperluas wawasan dan kemampuan para mahasiswa. Jadi sebaiknya perhatikan bagian ini bila ingin lulus mata kuliah tepat waktu.
Baca Juga:
Pilihan Akomodasi Saat Kuliah di University of Adelaide
Pathway University of Adelaide
Mengapa Memilih Master of Marketing di University of Adelaide?
University of Adelaide merupakan lembaga pendidikan yang memiliki fasilitas yang baik sehingga mendukung proses pembelajaran para mahasiswanya. Kampus juga dilengkapi oleh perpustakaan yang lengkap dan nyaman bagi para mahasiswa untuk melakukan riset informasi.
Selain itu, University of Adelaide juga mempersiapkan tenaga pendidik yang sudah ahli dan berpengalaman di bidangnya. Sehingga bisa dipastikan bahwa setiap lulusannya nanti akan menjadi peserta didik yang profesional sesuai dengan bidangnya masing-masing.