Ikuti Kami:
Event Mendatang    IELTS Test
Konsultan Pendidikan Luar Negeri - ICAN Education Consultant
3 fasilitas kuliah yang ada di auckland institute of studies

3 Fasilitas Kuliah Yang Ada di Auckland Institute Of Studies

Beranda / Perkuliahan / Info Universitas / 3 Fasilitas Kuliah Yang Ada di Auckland Institute Of Studies

Hingga kini, jumlah pelajar Indonesia di luar negeri kian bertambah, ada banyak alasan yang mendasari para pelajar memilih menempuh pendidikan di luar negeri, mulai dari jurusan yang hanya ada di negara tujuan hingga melatih kemandirian. Salah satu universitas terkemuka yang menjadi incaran banyak pelajar adalah Auckland Institute of Studies.

Fasilitas di Auckland Institute Of Studies

Berada di New Zealand, universitas ini menawarkan berbagai keunggulan, mulai dari kualitas pendidikan yang telah diakui secara internasional hingga pemandangan alam yang luar biasa. Di luar itu, universitas ini juga memiliki sejumlah fasilitas yang membuat para mahasiswanya merasa nyaman dan aman. Apa saja fasilitas kuliah di Auckland Institute of Studies? Ini daftarnya!

1. Library

Auckland Institute of Studies memiliki perpustakaan yang terletak di St Helens Campus dan memiliki banyak jenis buku, jurnal, majalah, koran, multimedia dan sumber daya elektronik. Di sini, kamu juga memiliki akses ke jurnal online, database dan tentunya memiliki koneksi internet yang memadai. Punya tugas kelompok? Jangan khawatir mencari tempat yang tepat untuk mengerjakannya, sebab kamu bisa mengerjakan tugas tersebut di perpustakaan ini. Ada area terpisah antara ruang membaca dan belajar. Jadi, kamu tidak perlu takut mengganggu mahasiswa lain yang sedang belajar di perpustakaan ini.

Sama seperti perpustakaan milik universitas lainnya, perpustakaan ini buka pada pukul 09.00 hingga 06.30 di hari Senin hingga Jumat dan akan tutup pada weekend dan hari libur nasional. Jadi jangan sampai salah jadwal, ya!

2. Sports and Recreation Hall and Gym

Departemen olahraga di kampus ini memiliki peran yang sangat penting untuk memastikan bahwa mahasiswa di universitas ini memiliki kesempatan untuk menyeimbangkan kegiatan belajar mereka dan latihan fisik, yaitu olahraga.

Para mahasiswa bisa menggunakan berbagai fasilitas olahraga yang dimiliki oleh Auckland Institute of Studies, seperti misalnya indoor soccer, table tennis, basketball, boxing dan badminton. Semua fasilitas olahraga berlokasi di Asquith Campus yang jaraknya hanya lima menit dari St Helens Campus.

Keuntungan lainnya dari fasilitas ini adalah kamu tidak perlu membayar kartu keanggotaan, kamu hanya perlu menggunakan ID Card mahasiswa yang kamu miliki untuk memasuki fasilitas ini.

Beberapa fasilitas yang bisa kamu nikmati di sini adalah

Fitness Gymnasium

Tempat ini buka selama 45 jam perminggu dari jam 10.00 hingga jam 19.00 dari Senin hingga Jumat kecuali hari libur nasional. Tempat ini menawarkan berbagai alat olahraga seperti treadmill, exercycle, rowing machine, multi-purpose exercise machine, cross-trainers, dumbbells, barbells, dan free-weights. Tempat ini juga difasilitasi dengan kamar mandi untuk pria dan wanita.

Selama melakukan gym¸ maka kamu perlu menggunakan pakaian dan sepatu yang benar-benar tepat dan nyaman. Hal ini berkaitan dengan keselamatan kamu selama berolahraga. Hal penting lainnya yang perlu kamu ingat adalah selalu membawa botol minum dan handuk milik kamu sendiri.

Sports Hall and Equipment

Sama seperti tempat sebelumnya, Sports Hall juga bisa kamu gunakan dari pukul 10.00 hingga 19.00 pada Senin hingga Jumat kecuali hari libur nasional dan masa ujian semester. Sedangkan Sports Equipment bisa kamu gunakan untuk bermain basket, tenis meja, bola voli, bulutangkis, sepak bola dalam ruangan hingga kriket dalam ruangan.

Baca juga:
Pilihan Akomodasi Di Auckland Institute Of Studies

3. Cafetaria

Fasilitas ini ada pada kedua kampus yang dimiliki oleh Auckland Institute of Studies. Cafetaria di sini menyediakan berbagai macam makanan mulai dari makanan lokal, snacks, dan minuman dengan harga yang terjangkau untuk para mahasiswa. Untuk kamu yang biasa menyantap makanan yang masih panas, kamu juga bisa menggunakan microwave  yang tersedia di sini. Kamu juga bisa memilih minuman favorit kamu di vending machine kapanpun kamu mau.

Berbagai fasilitas kuliah di Auckland Institute of Studies  bisa kamu gunakan kapanpun selama kamu masih menjadi mahasiswa di universitas ini. Jadi, mulailah memilih universitas tujuan kamu mulai sekarang. Jika masih bingung, kamu bisa hubungi kami untuk membantu memilih universitas mana yang tepat untuk kamu.

Kami akan memberikan konsultasi yang sesuai dengan kebutuhan kamu dan memilih kampus yang sesuai dengan kondisi kamu. Sekarang saatnya kamu menentukan kampus yang tepat bersama kami.

ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - UTS Balikpapan
ICAN Event - Study in Singapore
ICAN Event - UTS Bekasi
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event- New Zealand Jakarta
SIM
KINGS USA
KINGS UK
UTS College Bandung
UTS College Manado
UTS College Bekasi
Education Expo Jabodetabek
New Zealand Jakarta

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Postingan Artikel ...
Artikel Perkuliahan di Luar Negeri Sekolah di Luar Negeri Bahasa Inggris Bacaan Umum Tips & Trick Beasiswa ...
Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan